Kecelakaan di Jalan Raya Purbalingga - Pemalang, Truk Bermuatan Sosis Terguling di Badan Jalan
TERSENDAT - Posisi truk terguling di badan jalan membuat arus lalu lintas tersendat. -RADAR BANYUMAS-
PURBALINGGA, RADARTEGAL.DISWAY.ID - Insiden kecelakaan terjadi di Jalan Raya PURBALINGGA - Pemalang, Selasa 27 Juni 2023. Sebuah truk bok bermuatan sosis terguling di badan jalan.
Kendaraan dengan Nomor Polisi E 9534 YZ itu terguling di jalan raya masuk Dukuh Bayeman Desa Tlahab Lor Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga.
Awalnya truk bermuatan sosis melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang. Sesampai di TKP, pada saat melewati jalan yang kondisinya menurun, searah di belakangnya melaju truk tronton dengan nomor polisi tidak diketahui.
Truk tronton kemudian menyalip truk bermuatan sosis dengan cara memotong lajur. Sehingga pengemudi truk bermuatan sosis langsung banting setir ke kiri.
"Namun lepas kendali dan kemudian truk terguling di badan jalan sebelah timur," imbuh Kasat Lantas Polres Purbalingga AKP Mia Novrila Savitry melalui Kanit Gakkum Ipda Arif T, Rabu, 28 Juni 2023.
BACA JUGA:Pengakuan Sopir Dump Truk Kecelakaan Maut Terguling di Flyover Dermoleng Brebes
Tidak ada korban jiwa dan untuk truk sudah berhasil dievakuasi dan arus lalin normal ramai lancar. Sekarang, kasus ini sudah ditangani oleh Unit Laka lantas Polres Purbalingga.
"Pengemudi truk, yakni AM (20), warga Desa Karangkamulyan RT 9 RW 2, Kecamatan Cawikubang, Kabupaten Cirebon, tidak mengalami luka," katanya.
Namun, karena posisinya terguling di badan jalan membuat arus lalu lintas tersendat. Antrean kendaraan sempat mengular, karena polisi harus melakukan buka tutup arus lalu lintas.
Arus lalu lintas baru normal setelah truk dievakuasi. Arus lalu lintas sempat berhenti total saat truk dievakuasi, karena seluruh badan jalan digunakan untuk evakuasi. ***
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: