Kantongi 4 Kiper Label Timnas, Persebaya Surabaya Rampungkan Perburuan Pemain Penjaga Gawang

Kantongi 4 Kiper Label Timnas, Persebaya Surabaya Rampungkan Perburuan Pemain Penjaga Gawang

LATIHAN - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso (tengah) saat memberi materi taktikal pada anak-anak asuhannya.-Tangkapan Layar-

SURABAYA, RADARTEGAL.DISWAY - Berhasil mengantongi 4 kiper label tim nasional (timnas), Persebaya Surabaya merampungkan perburuan pemain untuk posisi penjaga gawang. Komposisi itu untuk Liga 1 2023/2024.

Persebaya kini mempunyai total 5 penjaga gawang yang akan diasuh oleh pelatih kiper Benyamin Van Breukelen. Komposisi lima penjaga gawang itu termasuk talenta yang ditemukan oleh tim Persebaya di Trenggalek beberapa waktu lalu.

"Coach Benny punya cukup ya yang latihan sekarang 5 sama Nando (Ernando)," terang Aji Santoso, pelatih Persebaya dikutip Minggu, 21 Mei 2023.

Persebaya sudah mendapatkan dua penjaga gawang muda potensial sebagai ganti Satria Tama dan Gede Dida.

"Sepertinya cukup ya kiper," ungkap Aji Santoso.

BACA JUGA:Bangga! Hasan Mughni, Warga Tegal Ikut Masuk Timnas U-22 di SEA Games 2023

Setidaknya ada 3 penjaga gawang yang dipertahankan dari skuad musim lalu yaitu Ernando Ari, Andhika Ramadhani (24 Tahun) dan Aditya Arya (19 Tahun).

Penjaga gawang asal Trenggalek yang ditemukan adalah Miftakhul Yunan. Selain Yunan, Persebaya juga mengamankan jasa satu penjaga gawang muda potensial lainnya yaitu Lalu Muhammad Rizki (18 tahun). 

Lalu pernah memperkuat Timnas Pelajar U-15 Kemenpora yang berhasil lolos hingga babak semifinal IBER CUP 2019 di Portugal. Penjaga gawang berdarah Lombok ini juga punya ikatan dengan pelatih Aji Santoso.

Dia mendapatkan bea siswa sejak SMP dari ASIFA, akademi sepak bola milik Aji Santoso.

Menarik untuk ditunggu kiprah 5 penjaga gawang muda potensial yang dimiliki oleh Persebaya musim depan. Dari 5 penjaga gawang yang dimiliki Persebaya Surabaya, setidaknya 4 pemain sudah punya label timnas. 

Selain Lalu, ada Ernando Ari yang merupakan penjaga gawang utama merupakan penggawa Timnas U-22 yang memenangi SEA Games 2023 lalu. Kemudian Andhika Ramadhani sempat mendapatkan panggilan timnas tahun lalu, sayangnya dia tak masuk skuad akhir. 

Berikutnya Aditya Arya adalah penjaga gawang Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin Tae-yong. 

BACA JUGA:Kocak Banget! Kapten Timnas U-22 Rizky Ridho Minta Bonus Tiket ColdPlay Tapi Tidak Tahu Lagunya

Sumber: