Banjir Rendam Pertigaan Blandong Comal, Arus Lalu Lintas di Pantura Terhambat, Kendaraan Dialihkan

Banjir Rendam Pertigaan Blandong Comal, Arus Lalu Lintas di Pantura Terhambat, Kendaraan Dialihkan

Sebuah truk menerabas genangan air akibat banjir di Jl. A. Yani menuju petigaan Blandong Comal.-M Ridwan-

COMAL, RADARTEGAL.COM - Hujan yang terus mengguyur wilayah Kabupaten Pemalang sejak malam hingga pagi, membuat ratusan rumah terendam banjir, termasuk pertokoan di Kecamatan Comal, Pemalang. 

Banjir yang terjadi di penghujung tahun 2022 itu, diduga terjadi karena drainase yang tak berfungsi maksimal.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemalang Wahadi menyebut, ketinggian air terpantau bervariasi mulai dari 40 hingga 70 cm.

Menurutnya, banjir tersebut terjadi lantaran posisi dataran di sekitar wilayah Comal sedikit rendah dibanding dengan daerah sekitarnya. Selain itu drainase yang ada juga tidak berfungsi baik, sehingga air membutuhkan waktu lama untuk turun.

BACA JUGA:107 Orang Pengurus PMI dari 18 Kecamatan di Kabupaten Tegal Dilantik

"Air dari atas kesini, tidak bisa menampung air, karena tersumbat aliran yang melewati jalan nasional," kata Wahadi.

Sementara itu, banjir juga menggenangi jalur utama Pantura Pemalang tepatnya di pertigaan Blandong Comal. Arus lalu lintas di jalur nasional tersebut mengalami kepadatan, lantaran kendaraan yang melintas harus mengurangi laju kecepatannya akibat jalan tergenang air.

Kapolres Pemalang AKBP Ari Wibowo melalui Kapolsek Comal AKP Heru Irawan menyampaikan, Polsek Comal melakukan rekayasa agar arus lalu lintas tetap berjalan lancar.

BACA JUGA:Cuaca Ekstrem, Polres Tegal Intensifkan Patroli Daerah Rawan Bencana

Arus kendaraan yang akan melintasi Jalan Ahmad Yani menuju Pantura atau sebaliknya, dialihkan melewati Jalan Gatot Subroto untuk menghindari genangan air di depan Kantor Pos Comal.

"Genangan air terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Comal, Pemalang sejak semalam," kata Kapolsek.

Kapolsek mengatakan, bersama BPBD, personel Polsek Comal turut membantu mendorong kendaraan warga yang menyebrangi genangan air di jalan, hingga genangan air di Jalan Ahmad Yani berangsur surut setelah hujan mereda. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: