Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini, Portugal vs Ghana: Misi Balas Dendam The Black Stars

Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini, Portugal vs Ghana: Misi Balas Dendam The Black Stars

Jadwal Piala Dunia 2022 Portugal vs Ghana.-Tangkapan Layar Youtube/Marcodinho-

RADARTEGAL.COM - Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini Portugal vs Ghana. Pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 antara Portugal vs Ghana akan dilangsungkan di Stadiom 974 Doha.

Kick off Portugal vs Ghana dijadwalkan Kamis 24 November 2022, pukul 23.00 WIB.

Pertandingan yang digelar di venue bongkar-pasang itu akan dipimpin wasit Ismail Elfath asal Amerika Serikat kelahiran Maroko.

Di laga perdana Grup H Piala Dunia 2022 nanti malam, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan ingin membuat pencapaian lebih baik dari pendahulunya yang jadi juara ketiga pada Piala Dunia 1966.

BACA JUGA:Jadwal Piala Dunia 2022 Malam Ini, Uruguay vs Korea Selatan: Hati-hati, Jangan Terlalu Pede

Sayangnya, Selecao (julukan Timnas Portugal) selalu tampil ‘grogi’ di putaran final Piala Dunia beberapa edisi terakhir. 

Selecao hanya mencatat tiga kemenangan dari 13 pertandingan terakhir mereka di turnamen terakbar di dunia ini (D5, L5).

Pelatih Portugal Fernando Santos menekankan perlunya start cepat di Grup H, sesuatu yang gagal dilakukan timnya dalam tiga edisi Piala Dunia terakhir mereka (D2, L1).

Ronaldo dan kawan-kawan datang ke Qatar dengan penampilan mengesankan. Menang melawan Turki (W 3-1) dan Makedonia Utara (W 2-0) di play-off Kualifikasi Piala Dunia.

BACA JUGA:Resmikan Gedung PGRI, Wali Kota Tegal Berharap Guru Berkontribusi Aktif Dalam Pembangunan

Sementara Ghana masih membanggakan pencapaian terbaik bersama negara Afrika dalam sejarah kompetisi setelah menembus perempat final Piala Dunia 2010.

Mereka sekarang membuat penampilan keempat di putaran final Piala Dunia setelah kehilangan edisi 2018.

Ghana akan mencoba unjuk gigi di Grup H. The Black Stars (julukan Timnas Ghana) dapat membuat kesal pada hari tertentu.

Mereka telah terbukti memancarkan kepercayaan diri menyerang dengan mencetak sembilan gol dari 12 pertandingan final Piala Dunia mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pojoksatu.id