Dengan Telkomsel dan Indihome, Keseruan Tayangan Netflix Semakin Andal dan Mudah Dinikmati

Dengan Telkomsel dan Indihome, Keseruan Tayangan Netflix Semakin Andal dan Mudah Dinikmati

"Kami berharap kolaborasi ini semakin memperkuat posisi Telkomsel sebagai ‘The Home of Entertainment’ bagi seluruh pelanggan, yang dapat membuka lebih banyak kemudahan akses ke berbagai platform hiburan digital kelas dunia, guna meningkatkan kualitas gaya hidup digital pelanggan, melalui komitmen yang mengedepankan layanan yang customer-centric, yang didukung ketersediaan konektivitas digital berteknologi broadband terdepan yang merata dan berkualitas prima hingga pelosok negeri.”

Telkomsel menyediakan berbagai varian paket bundling kuota data dan berlangganan Netflix untuk 1 bulan, dengan harga mulai dari Rp62 ribu menggunakan pulsa, dan mendapatkan tambahan kuota data MAXstream sebesar 6GB selama berlangganan dan kuota data MAXstream hingga 20GB untuk langganan di bulan pertama, dengan pilihan resolusi tayangan hingga kualitas Ultra High Definition (4K), yang dapat dinikmati secara bersamaan hingga di empat perangkat berbeda.

Paket Telkomsel dan Netflix ini akan mempermudah pengguna Netflix yang juga pelanggan Telkomsel Prabayar maupun Telkomsel Halo (paskabayar) untuk berlangganan layanan Netflix bulanan sekaligus mendapatkan kuota data MAXstream Telkomsel, cukup dengan melakukan pembelian paket menggunakan pulsa dan kemudian mengaktifkannya melalui layanan MyTelkomsel.

Informasi lebih lengkap mengenai paket bundling Telkomsel dan Netflix ini dapat diakses melalui tsel.me/netflix.

Keunggulan paket bundling bersama Netflix ini akan semakin diperkuat dengan komitmen Telkomsel dalam mengoptimalkan kapabilitas jaringan broadband terdepan untuk memastikan kenyamanan aktivitas digital pelanggan.

Telkomsel belum lama ini juga telah mendapatkan empat penghargaan dari Ookla® Speedtest Awards™ 2021 terkait dengan kapabilitas dalam menghadirkan konektivitas digital yang andal di Indonesia selama periode Q3 - Q4 2021.

"Yakni penghargaan pada kategori Fastest Mobile Network (akses mobile broadband tercepat), Best Mobile Coverage (jangkauan jaringan broadband terluas), Top-Rated (operator paling favorit oleh pengguna), dan Best Mobile Network (kecepatan mobile broadband terbaik dengan jangkauan terluas),” pungkas Derrick.

Tony Zameczkowski, VP Business Development, APAC, Netflix mengatakan, hari ini merupakan pencapaian baru bagi Netflix dan TelkomGroup di Indonesia yang ditandai oleh kemitraan dengan IndiHome dan Telkomsel.

"Kami memiliki komitmen untuk selalu meningkatkan pengalaman menonton para pelanggan kami dan kemitraan ini akan menjadi pilihan baru bagi masyarakat Indonesia untuk menikmati tayangan terbaik kami. Pelanggan Netflix dapat menyaksikan karya Indonesia seperti Ali & Ratu Ratu Queens atau Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas. Ada pula drama Korea seperti Twenty Five Twenty One dan Our Blues, maupun tayangan Hollywood seperti Bridgerton dan Stranger Things." (ima/rtc)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: