Cair Lagi Januari 2021, Menteri PMK Ingatkan Bansos Jangan untuk Beli Rokok

Cair Lagi Januari 2021, Menteri PMK Ingatkan Bansos Jangan untuk Beli Rokok

Dalam kesempatan yang sama Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengingatkan agar masyarakat tak menggunakan bansos untuk membeli rokok.

"Bapak presiden tadi sudah wanti-wanti untuk tidak digunakan membeli rokok. Sekali lagi jadi bantuan ini tidak boleh sama sekali untuk digunakan membeli rokok sesuai dengan arahan dari bapak presiden," katanya.

Untuk itu, seluruh masyarakat penerima bansos untuk mematuhi segala pedoman yang ditetapkan.

"Adapun penggunaan untuk bantuan langsung tunai saya minta kepada keluarga penerima manfaat untuk mematuhi sesuai dengan pedoman yang telah diterbitkan oleh Kementerian Sosial antara lain untuk memenuhi kebutuhan yang berkaitan dengan masalah pangan," katanya.

Dia pun kembali menegaskan pemberian bansos akan dimulai secara serempak pada awal Januari 2021.

"Kita harapkan keluarga penerima manfaat pada awal Januari (2021) dapat menerima, baik dari PT Pos maupun bank-bank Himbara dan saya minta seluruh bank Himbara kalau dana sudah masuk rekening harus diminta segera diambil. Tidak boleh ditahan karena ini untuk memperkuat mempercepat daya beli konsumsi rumah tangga untuk mencegah dampak COVID-19 dan mempercepat pemulihan ekonomi," pungkasnya. (gw/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: