Radartegal.com - Utang pinjaman online (pinjol) yang menumpuk memang bisa menjadi masalah besar. Lalu bagaimana cara mengatasi utang pinjol yang menumpuk?
Namun, dengan langkah yang tepat dan disiplin tinggi, Anda dapat menemukan jalan keluar dari permasalahan utang pinjol ini. Bikin pusing ngejalanin hidup.
Di bawah ini kami telah merangkum panduan lengkap untuk mengatasi utang pinjol secara efisien dan bertanggung jawab. Simak ulasan lebih lanjut artikel berikut ini.
Cara mengatasi utang pinjol
1. Lakukan Evaluasi Keuangan
Catat Semua Pendapatan dan Pengeluaran
Langkah pertama adalah memahami kondisi keuangan Anda. Melansir dari Antara News, buatlah daftar rinci semua sumber pendapatan bulanan Anda, termasuk gaji, bonus, atau sumber lain.
BACA JUGA: 5 Faktor Penilaian Kelayakan Kredit Debitur Pinjol Sebelum Disetujui
BACA JUGA: Ini Sanksi DC Pinjol yang Melanggar Aturan OJK terhadap Debiturnya
Selain itu, catat setiap pengeluaran, mulai dari kebutuhan pokok hingga pengeluaran kecil seperti langganan aplikasi atau biaya nongkrong. Dengan mencatat semua ini, Anda akan memiliki gambaran lengkap tentang kemampuan finansial Anda.
Buat Daftar Utang
Selanjutnya, tuliskan semua pinjol yang Anda miliki. Pastikan mencantumkan jumlah pokok, bunga, biaya tambahan, dan tanggal jatuh tempo. Menurut Kompas.com, langkah ini sangat penting untuk merencanakan strategi pelunasan yang lebih terfokus.
2. Susun Rencana Keuangan
Tentukan Anggaran yang Jelas
Setelah memahami kondisi keuangan, saatnya membuat rencana anggaran. Kurangi pengeluaran untuk kebutuhan yang tidak esensial.
Menurut Bisnis.com, fokuskan alokasi dana Anda pada pembayaran utang terlebih dahulu. Misalnya, jika biasanya Anda menghabiskan uang untuk makan di restoran, beralihlah ke masak di rumah agar lebih hemat.
Hidup Lebih Hemat
Perubahan gaya hidup mungkin terasa berat, tetapi ini sangat membantu. Potong pengeluaran sekunder, seperti biaya hiburan, dan gunakan uang tersebut untuk melunasi utang Anda.
BACA JUGA: Waspada Skema Ponzi dalam Pinjol Ilegal dengan Ciri-ciri Ini
BACA JUGA: Istilah Pinjol Berubah Jadi Pindar, Ini Alasan Perubahan Tersebut
3. Cari Sumber Pendapatan Tambahan
Pertimbangkan Pekerjaan Sampingan
Meningkatkan pendapatan adalah salah satu cara terbaik untuk mengurangi beban utang. Anda bisa mencoba pekerjaan sampingan seperti freelance, bisnis kecil, atau menjual keterampilan yang Anda miliki.