Radartegal.id – Ada beberapa cara aman lunasi hutang lebih dari satu pinjol tanpa harus gali lubang tutup lubang. Tips ini penting untuk disimak oleh calon debitur maupun debitur yang terlanjur gagal bayar.
Cara aman lunasi hutang lebih dari satu pinjol ini tidak hanya untuk kaum yang gagal atau telat bayar. Namun juga tips tambahan untuk mengelola pinjaman yang tepat.
Sehingga, nantinya finansial Anda tidak merosot karena hutang dimana-mana. Anda bisa mengikuti cara aman lunasi hutang lebih dari satu pinjol ini terutama pada layanan legal yang sudah resmi terdaftar di OJK.
Sebab agar skor kredit atau SLIK OJK Anda tidak buruk nantinya jika gagal bayar terlalu lama. Untuk selengkapnya, berikut 10 cara aman lunasi hutang lebih dari satu pinjol. Pastikan Anda menyimak ulasan ini sampai akhir.
BACA JUGA: Apakah Risiko Ambil Pinjol Limit Besar atau Kecil Sama? Begini Perbandingan Keduanya
BACA JUGA: Pengalaman Nasabah Hapus Data di Pinjol Legal Setelah 2 Tahun Galbay, SLIK OJK Langsung Bersih
10 cara aman lunasi hutang lebih dari satu pinjol
Jika Anda memiliki hutang dari lebih dari satu pinjaman online, beberapa alternatif di bawah bisa Anda ikuti untuk segera melunasinya. Berikut diantaranya.
1. Lakukan Perencanaan Keuangan
Pertama Anda bisa membuat seluruh daftar hutang yang dimiliki lebih dulu. Mulai dari jumlah hutang, bunga, dan jatuh tempo pembayaran.
2. Prioritaskan Pembayaran
Langkah melunasi hutang pinjaman online berikutnya yaitu mengurutkan hutang-hutang tersebut berdasarkan bunga tertinggi, maupun yang jatuh temponya sudah dekat. Hal ini bisa meminimalisir risiko bertambahnya denda yang semakin menumpuk.
3. Cari Tahu Total Hutang
Cara aman lunasi hutang lebih dari satu pinjol benar-benar mesti tahu total keseluruhan cicilan yang tertunggak. Nanti Anda bisa membuat rencana pembayaran yang lebih realistis.