Gak Mencekik! 3 Pinjaman Online Bunga 0 Persen Tanpa Biaya Admin, Cukup Bayar Pokoknya Saja

Sabtu 17-02-2024,18:15 WIB
Reporter : Muninggar Setiyo Rini
Editor : Khikmah Wati

RADAR TEGAL - Pinjaman online bunga 0 persen tanpa biaya admin saat ini menjadi salah satu opsi pinjaman yang banyak digunakan masyarakat. Hal ini memungkinkan Anda mendapatkan pinjaman tanpa khawatir bunga membengkak.

Pinjaman online bunga 0 persen tanpa biaya admin merupakan pinjaman yang bisa Anda gunakan dengan cukup membayar pinjaman pokok saja. Sehingga Anda tidak perlu khawatir akan terjerat oleh utang yang mencekik.

Diakui atau tidak, banyak orang sebenarnya membutuhkan pinjaman tetapi khawatir dengan bunga yang besar. Sehingga pinjaman online bunga 0 persen tanpa biaya admin ini bisa menjadi solusi terbaik.

Berikut rekomendasi pinjaman online bunga 0 persen tanpa biaya admin yang bisa Anda gunakan. Simak artikel ini sampai akhir untuk informasi selengkapnya.

BACA JUGA: Banyak yang Tertarik, Ini 4 Keuntungan Jadi Lender Pinjol atau Pemberi Dana Pinjaman

Pinjaman online bunga 0 persen tanpa biaya admin

Secara garis besar, terdapat tiga rekomendasi pinjaman online tanpa bunga atau bunga 0%, yang semuanya telah terdaftar di OJK dengan limit pinjaman hingga Rp20 juta. Berikut pilihannya.

1. Duha Syariah 

Umumnya pinjaman syariah memang tidak memberikan bunga bagi nasabahnya. Salah satunya adalah pinjaman online Duha Syariah.

Anda juga tidak perlu khawatir menggunakan pinjaman yang satu ini. Pasalnya Duha Syariah sudah diawasi oleh OJK dalam proses transaksinya.

Pinjaman ini memiliki dua jenis pinjaman yang berbasis syariah, di antaranya pinjaman konsumtif dan pinjaman religi. Adapun pinjaman konsumtif, dengan limit pinjaman hingga Rp20 juta dan tenor yang bisa Anda pilih yaitu 3, 6, 9, dan 12 bulan.

Sedangkan pinjaman religi dengan limit bisa sampai Rp30 juta dengan tenor 12 Bulan, 18 Bulan, hingga 24 Bulan.

BACA JUGA: Bunga 0 Persen, Ini 5 Trik Ajukan Pinjaman di BCA Mobile 100 Juta Tanpa Jaminan Langsung Cair 1 Hari

2. ALAMI 

Pinjaman online yang satu ini berfokus pada layanan keuangan berbasis invoice atau tagihan. Adapun syarat yang harus Anda penuhi untuk mengajukan pinjaman online Alami adalah pemilik dari Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang telah berjalan minimal 1 tahun.

Selain itu, layanan lain yang ditawarkan oleh aplikasi pinjaman online Alami adalah memberikan kesempatan untuk anda bisa bergabung menjadi investor untuk menanamkan modal anda pada UMKM dengan menggunakan akad syariah. 

Kategori :