Bikin Konsumen Mikir Dua Kali, Ini Kekurangan Toyota Rush 2024, Salah Satunya Ukuran Bagasi

Rabu 07-02-2024,22:20 WIB
Reporter : Neysa Alya Salsabila
Editor : Teguh Mujiarto

RADAR TEGAL - Kekurangan Toyota Rush 2024 berikut ini mungkin akan membuat calon komsumen mikir dua kali saat akan membelinya. Salah satunya terkait ukuran bagasi yang dinilai cukup kecil.

Kekurangan Toyota Rush 2024 juga seperti dengan mobil lainnya. Seperti pada bagian suspensi yang keras, ruang bagasi terbatas, dan lain sebagainya.

Jadi beberapa kekurangan Toyota Rush 2024 ini sangat penting untuk Anda pertimbangkan sebelum membelinya. Namun, jika Anda tidak mempermasalahkan kekurangan pada mobil SUV ini tentu saja tidak menjadi masalah yang serius.

Oleh karena itu, kami akan membagikan ulasan mengenai beberapa kekurangan Toyota Rush 2024 ini yang menjadi pertimbangan bagi calon konsumen sebelum memutuskan untuk membeli SUV ini. Simak artikel radartegal.disway.id dengan seksama!

BACA JUGA: Diprediksi Dominasi Pasar SUV, Spesifikasi Hybrid All New Toyota Rush 2024 Kian Susah Dikejar Pesaingnya

Kekurangan Toyota Rush 2024 

Ruang Bagasi yang Terbatas

Salah satu kekurangan yang perlu dipertimbangkan adalah ruang bagasinya yang terbatas. Meskipun masih bisa menampung barang bawaan, kapasitas bagasi Rush dianggap kurang memadai untuk mendukung perjalanan jarak jauh.

Suspensi yang Keras di Jalan Tak Rata

Suspensi yang keras pada Toyota Rush 2024 dapat menyebabkan ketidaknyamanan bagi penumpang di dalam kabin, terutama saat mobil melintasi jalan dengan permukaan yang tidak rata. Getaran dan goncangan yang dirasakan dapat membuat pengalaman berkendara menjadi kurang menyenangkan, terutama dalam perjalanan jarak jauh atau di area perkotaan dengan kondisi jalan yang tidak selalu mulus.

Kekerasan suspensi ini juga dapat berdampak pada handling mobil, mengurangi kemampuan mobil untuk menyerap guncangan dan menjaga stabilitasnya dalam berbagai kondisi jalan. Hal ini menjadi perhatian serius bagi pengemudi yang mengutamakan kenyamanan dan keamanan selama berkendara.

Konsumsi Bahan Bakar Dianggap Terlalu Boros

Selain itu, Toyota Rush 2024 juga menghadapi kritik terkait konsumsi bahan bakar yang dianggap terlalu boros. Kelemahan ini menjadi perhatian khusus bagi para pengguna Rush, mengingat efisiensi bahan bakar merupakan faktor krusial.

BACA JUGA: All New Toyota Rush 2024 Muat hingga 7 Orang, Cocok Banget Nih Buat Mudik Lebaran

Kategori :