Kelebihan dan Kekurangan TV LED TCL 32 Inch Seri 32A5, Salah Satu Smart TVTerbaik di Dunia

Senin 29-01-2024,01:00 WIB
Reporter : Vani Nurul Hamdah
Editor : Zuhlifar Arrisandy

Dengan kelebihan ini cocok bagi Anda yang hobi bermain game atau ingin menonton film dengan tampilan yang lebih lebar dan mengasyikan melalui Android TV ini. Sehingga  TV LED TCL 32 inch ini, sangat rekomended untuk menghasilkan gambar tayangan yang berkualitas.

3. Memiliki Fitur Google Assistant

Fitur Google Assitant memudahkan Anda dalam mengontrol tv ini seperti membuka aplikasi, memutar video mencari tontonan seru, membaca berita dan lainnya.

4. Mampu Terintegrasi Android TV

TCL juga menghadirkan tv  yang telah terintegrasi dengan android tv. Dengan adanya fitur ini Anda mampu memperoleh manfaat seperti mampu mengakses berbagai aplikasi dan konten streaming serta masih banyak kelebihan lainnya.

Selain fitur di atas TV ini juga memiliki keunggulan seperti desain dengan super narrow bezel dan juga memiliki kualitas suara baik dengan double audio dan smart voice. TV ini juga dilengkapi garansi resmi Panel LED selama 3 tahun.

BACA JUGA: Kelebihan dan Spesifikasi TV Hotel SAMSUNG Layar 32 Inch HG32AJ570, Tamu Jadi Betah Nginep Berhari-hari

Kekurangan TV LED TCL paling anyar

Dari beberapa kelebihan fiturnya yang menarik, ternyata  TV LED TCL 32 inch  ini juga memiliki kekurangan, seperti penggunaan VA Panel. Dengan penggunaan panel ini biasanya akan menyebabkan perbedaan warna yang control apabila menonton TV dari tampak samping dan tampak depan.

Sehingga apabila menonton tv dari jarak jauh akan menjadi kurang jelas, meski begitu kekurangan ini masih bisa diatasi dengan Anda menonton dengan jarak yang tidak terlalu jauh. Namun panel VA sangat cocok untuk gamer.

BACA JUGA: Sama-sama Dijual Rp2 Juta, Ini Perbedaan Smart TV Samsung T4001 dan T4003 yang Berlayar 32 Inch

Demikian ulasan tentang Kelebihan dan Kekurangan TV LED TCL 32 inch Seri 32A5, yang bisa dijadikan rujukan sebelum Anda membelinya. Semoga bermanfaat. (*)

Kategori :