RADAR TEGAL - Naksu dan Seo Yul merupakan pasangan yang tidak bisa bersama di Drama Alchemy Of Souls, keduanya kini reuni di Drama Korea Study Group, namun reuni yang dimaksud bukan main Drama bersama, melainkan saling mendukung satu sama lain.
Dukungan yang dimaksud tersebut merupakan berupa Coffee Truck yang dikirimkan oleh Go Youn Jung yang sebelumnya memerankan sosok Naksu, Hwang Min Hyun yang membintangi Seo Yul di drama sebelumnya merasa bahagia mendapat dukungan dari Go Youn Jung.
Pada kamis 19 Oktober 2023 Go Youn Jung mengirimkan Coffee/Food Truck ke lokasi Syuting Drama Baru Hwang Min Hyun Study Group.
Melalui akun instagramnya @optimushwang menuliskan ucapan terimakasih dilanjutkan dengan cuplikan kata yang menyentuh didrama Alchemy Of Souls.
“Terima kasih kepada @goyounjung Go Youn Jung, aku tidak merasakan sakit di kakiku dan tidak takut dimarahi (Terima kasih)”. Tulis Hwang Min Hyun.
Ketampanan yang dimiliki Hwang Min Hyun memikat penikmat K-Drama Lovers. nama Hwang Min Hyun semakin terkenal, bahkan bukan hanya karena parasnya yang ganteng, namun totalitas aktingnya disetiap drama yang dibintanginya selalu menampilkan yang terbaik.
Drama terbaru yang akan datang, Hwang Min Hyun kembali menunjukkan kemampuan akting aksi sebagai Yoon Gamin di Study Group.
BACA JUGA : Bikin Gemes! Hwang Min Hyun Main Bareng Cha Woo Min dan Han Ji Eun Di Drakor Adaptasi Webtoon Study Group
Drama yang dijadwalkan tayang pada paruh kedua tahun 2023 itu dinantikan juga oleh pecinta webtoon.
Drama Study Group bergenre Aksi, Thriller, Komedi, dan Remaja yang disutradarai oleh Lee Jang Hoon merupakan adaptasi dari Webtoon yang terkenal dengan judul sama.
Mempertemukan Hwang Min Hyun dan aktor lainnya seperti Han Ji Eun, Cha Woo Min, Lee Jong-hyun, Shin Soo Hyun, Yoon Sang Jeong, dan Gong Do-yu.
Study Group memiliki jumlah episode yang dihasilkan adalah 10 episode.
Drama Original TVIng mengikuti kehidupan Yoon Ga Min diperankan Hwang Min Hyun seorang siswa di Sekolah Menengah Teknik Yusung yang dikenal sebagai sekolah terburuk dengan banyak siswa yang penuh dengan keributan.