Tayang Paruh Kedua 2024! YLAB dan Studio Dragon Tandatangani Kontrak Drama Study Group senilai 11,3 Miliar Won

Tayang Paruh Kedua 2024! YLAB dan Studio Dragon Tandatangani Kontrak Drama Study Group senilai 11,3 Miliar Won

Study Group Drakor Baru Hwang Min Hyun Dijadwalkan Tayang Paruh Ke 2 Tahun 2024-Tangkapan Layar webtoons.com & weverse.io/hwangminhyun-

RADAR TEGAL - Drama Korea baru Hwang Min Hyun dijadwalkan bakal tayang tahun depan tepatnya pada paruh kedua 2024.

Dikutip dari media korea, bahwa Kabar tersebut disampaikan langsung oleh YLAB dan Studio Dragon yang mengumumkan hari ini saat menandatangani Kontrak bersama Studio Dragon.

Dalam memproduksi 'Study Group' YLab menandatangani kontrak senilai 11,3 miliar won dengan Studio Dragon.

Perusahaan produksi webtoon YLab mengumumkan pada Rabu, 4 Oktober 2023 bahwa mereka akan ikut memproduksi drama asli TIVING 'Study Group' dengan Studio Dragon.

BACA JUGA : Hwang Min Hyun Sibuk Syuting Drakor Adaptasi Webtoon Study Group, Simak Yuk! Support Project Hwangdo Indonesia

Jumlah kontrak yang dihasilkan adalah 11,3 miliar won, setara dengan 37,92% dari penjualan konsolidasi tahun 2022 sebesar 29,8 miliar won.

Study Group dijadwalkan tayang pertama kali pada paruh kedua tahun 2024. Jumlah episode yang dihasilkan adalah 10 episode dengan waktu tayang kurang lebih 50 menit.

Disutradarai oleh Lee Jang-hoon direncanakan oleh Studio Dragon, diproduksi oleh Y Labplex, disediakan oleh TVING. 

Sementara itu, Study Group yang ditulis oleh Eom Seon-ho merupakan drama remaja yang diadaptasi dari webtoon yang menggambarkan kehidupan intens ujian masuk perguruan tinggi, Pemeran Utamanya yakni Hwang Min Hyun sebagai Yoon Ga-min, siswa SMK Yusong yang bercita-cita menjadi siswa teladan tetapi hanya berbakat dalam pertarungan, serta adegan aksi yang spektakuler.

BACA JUGA : Bikin Gemes! Hwang Min Hyun Main Bareng Cha Woo Min dan Han Ji Eun Di Drakor Adaptasi Webtoon Study Group

Yoon Ga Min yang pandai belajar namun hanya ingin berkelahi, ia membentuk kelompok belajar di sekolah terburuk di dunia dan menceritakan bagaimana pertarungan sengit untuk masuk ujian perguruan tinggi.

Sementara itu, guru cantik Lee Han Kyung dibintangi Han Ji Eun membimbing Yoon Ga Min untuk belajar. Ia kemudian akan bertemu kembali dengan Yoon Ga Min disaat dirinya telah diangkat sebagai guru.

Saat ini Hwang Min Hyun dan aktor lainnya seperti Han Ji Eun, Cha Woo Min, Lee Jong-hyun, Shin Soo-hyun, Yoon Sang-jeong, dan Gong Do-yu sedang disibukkan syuting Drakor Study Group, Syuting perdana telah dimulai pada 22 Agustus 2023.

BACA JUGA : Hwangdo Makin Nggak Sabar Nonton Hwang Min Hyun di Drakor Study Group, Dijadwalkan Syuting Paruh Kedua 2023!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: