Usai Terpapar Covid-19, 12.623 Warga Kabupaten Tegal Sembuh dan 816 Meninggal Dunia

Rabu 20-10-2021,21:45 WIB

Jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten Tegal secara akumulasi sebanyak 13.439 orang. Dari jumlah tersebut, 12.623 orang sembuh, dan 816 orang meninggal dunia.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal Hendadi Setiaji mengatakan, untuk angka akumulasi kasus penularan Covid-19 yang terjadi selama masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kabupaten Tegal, mencapai 3.458 kasus. Dari jumlah itu, pasien yang meninggal dunia sebanyak 321 orang.

"Selama PPKM kasusnya memang fluktuatif, kadang naik dan turun," katanya.

Jumlah penduduk Kabupaten Tegal, tambah Hendadi, sekitar 1,6 juta jiwa. Sedangkan yang wajib divaksin 1,22 juta jiwa. 

Selama ini, pihaknya sudah menerima vaksin sebanyak 684.462 dosis. Vaksin itu sudah digunakan untuk suntik pertama 444.863 dosis dan suntik kedua 209.465 dosis. 

Jadi jika dilihat dari laporan penggunaan vaksin, masih menyisakan 38.764 dosis yang itu sudah terdistribusi ke seluruh puskesmas di Kabupaten Tegal. 

"Saya berharap partisipasi vaksinasi pada kelompok lansia masih perlu ditingkatkan karena lansia merupakan usia rentan dan berisiko paling tinggi jika terinfeksi Covid-19," tambahnya.

Dari 321 kasus kematian selama masa PPKM, lanjut Hendadi, 39,9 persennya adalah lansia di atas usia 60 tahun. Kemudian 34,4 persen pra lansia usia 50-60 tahun dan 24,3 persen orang dewasa usia 20-49 tahun.

Capaian vaksinasi untuk suntik dosis pertama pada lansia baru 25 persen dan suntik dosis kedua baru 16 persen. Masih perlu upaya dan kerja sama semua untuk mendorong warga lansia ini untuk disuntik vaksin. (guh/ima/zul)

Tags :
Kategori :

Terkait