Penumpang KA yang Datang ke Jakarta Naik, 52 Ribu Orang dari Luar Kota Tiba di Stasiun Besar

ARUS BALIK- Volume penumpang Kereta Api (KA) yang datang ke Daop 1 Jakarta terus menunjukkan angka yang signifikan. -Dokumen-radartegal.disway.id
Radartegal.com- Volume penumpang Kereta Api (KA) yang datang ke Daop 1 Jakarta terus menunjukkan angka yang signifikan. Sebanyak 52.056 orang dari luar kota sudah tiba di stasiun besar pada Jumat, 4 April 2025.
Hal itu sesuai catatan dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta selama periode mudik dan balik Lebaran 2025.
Adapun, untuk total perjalanan KA yang dilayani selama periode ini mencapai 1.876 perjalanan (termasuk KA tambahan).
Dengan kapasitas tempat duduk (TD) yang tersedia sebanyak 1.048.630 seat, total tiket yang terjual mencapai 815.512 seat, dengan okupansi rata-rata 78 persen.
BACA JUGA: Pemudik Wajib Waspada! Di Brebes Ada 19 Perlintasan Kereta Api Tanpa Palang Pintu
Hal ini seperti diungkap Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko.
"Rincian kedatangan penumpang di stasiun-stasiun besar di Jakarta, seperti di Sasiun Pasar Senen sejumlah 16.700 dan Stasiun Gambir sejumlah 18.250 penumpang," jelasnya.
Ixfan juga menyampaikan untuk penumpang berangkat pada hari ini, Jumat, 4 April 2025, tercatat 85 perjalanan KA yang melayani keberangkatan dari Daop 1 Jakarta.
"Sebanyak 49.184 seat disediakan untuk keberangkatan, dengan 33.804 seat yang telah terjual, mencatatkan okupansi sebesar 69 persen," kata Ixfan.
BACA JUGA: Tiket KA Mudik Lebaran Terjual Hingga 2 Juta, Kereta Api Ekonomi Bengawan Jadi Terfavorit
BACA JUGA: Mudik Bisa Angkut Motor Gratis Pakai Kereta Api, Ini Syarat dan Jadwal Motis Lebaran 2025
Dari Stasiun Gambir melayani 46 perjalanan KA dengan kapasitas seat yang tersedia sebanyak 21.868. Masih ada 11.052 seat telah terjual, mencatatkan okupansi sebesar 51 persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: