Cegah Antrean Panjang, Polda Jateng Imbau Pengemudi Hindari Isi Saldo di Gerbang Tol

GERBANG TOL- Polda Jateng meminta para pemudik menghindari isi saldo di gerbang tol. -ISTIMEWA-radartegal.disway.id
Radartegal.com- Sepekan sebelum Lebaran 2025, Polda Jateng memberikan berbagai imbauan kepada para pemudik. Salah satunya terkait dengan isi saldo di gerbang tol.
Polda Jateng meminta para pemudik menghindari isi saldo di gerbang tol dan memastikan terlebih dahulu saldo kartu tol mencukupi sebelum memulai perjalanan.
Hal ini penting guna menghindari hambatan saat transaksi di gerbang tol yang dapat menyebabkan antrean panjang dan mengganggu kelancaran arus lalu lintas.
Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol Artanto, menegaskan pentingnya kesiapan sebelum perjalanan, termasuk dalam hal saldo kartu tol. Kurangnya saldo menjadi salah satu faktor utama yang menyebabkan hambatan di gerbang tol, terutama saat volume kendaraan tinggi.
BACA JUGA: Antisipasi Lonjakan, Skema One Way Lokal Disiapkan Polda Jateng untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran
BACA JUGA: Siapkan Call Center 110 untuk Mudik Aman, Polda Jateng Siap Patroli ke Rumah Pemudik
"Kami mengingatkan masyarakat untuk lebih memperhatikan saldo kartu tol sebelum berangkat," pesannya.
Pastikan saldo mencukupi untuk menempuh perjalanan hingga tujuan. Jika saldo kurang, lakukan pengisian ulang lebih awal melalui aplikasi atau minimarket yang tersedia di berbagai lokasi, termasuk di rest area sepanjang jalur tol.
"Hindari mengisi saldo di gerbang tol karena dapat menyebabkan antrean panjang dan memperlambat arus lalu lintas," ujar Kombes Pol Artanto dalam keterangannya pada Senin, 24 Maret 2025.
Polda Jateng menyampaikan imbauan tersebut menyusul terjadinya kepadatan di Gerbang Tol Brebes pada Minggu, 23 Maret 2025 pagi.
BACA JUGA: Tim Itwasda Polda Jateng Audit Perencanaan dan Pengorganisasian Polres Tegal Kota
Sejumlah travel mengalami kekurangan saldo saat akan melakukan pembayaran tol, sehingga harus melakukan pengisian ulang di gerbang tol melalui petugas.
Kondisi ini memperlambat proses transaksi dan berdampak pada kelancaran arus kendaraan, terutama di tengah meningkatnya mobilitas masyarakat menjelang musim mudik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: