HKN ke-60, Thrifting dan Pemeriksaan Kesehatan Digelar di Muncanglarang Kabupaten Tegal

HKN ke-60, Thrifting dan Pemeriksaan Kesehatan Digelar di Muncanglarang Kabupaten Tegal

PEMERIKSAAN- Salah seorang warga tengah menjalani pemeriksaan kesehatan di Desa Muncanglarang Kabupaten Tegal dalam rangka memperingati HKN ke-60.-ISTIMEWA-radartegal.disway.id

Angka prevalensi stunting di Kabupaten Tegal berdasarkan hasil elektronik pencatatan dan pelaporan gizi berbasis masyarakat atau EPPGBM berkurang 1,86 persen poin, dari 18,3 persen di akhir tahun 2023 lalu menjadi 16,44 persen pada bulan Oktober 2024 dengan persentase balita ditimbang di Posyandu 96,16 persen atau sudah di atas rata-rata target nasional yang sebesar 90 persen.

“Kinerja yang baik ini tidak terlepas dari implementasi aksi bersama intervensi serentak pencegahan stunting dengan melakukan pendataan, penimbangan, pengukuran, edukasi dan intervensi gizi kepada seluruh calon pengantin, ibu hamil dan balita secara berkelanjutan,” ujar Suspriyanti.

Dari sisi perlindungan jaminan kesehatan juga mengalami kenaikan, di mana universal health coverage (UHC) Kabupaten Tegal tahun 2024 ini mencapai 96,99 persen dari target 98 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: