Antisipasi Muktamar Tandingan, PKB Kabupaten Tegal Sambangi Pengadilan Negeri dan Serahkan Ini

Antisipasi Muktamar Tandingan, PKB Kabupaten Tegal Sambangi Pengadilan Negeri dan Serahkan Ini

SILATURAHMI - Ketua DPC PKB Kabupaten Tegal A. Firdaus Asyairozi bersama jajaran pengurusnya menyerahkan SK Kepengurusan kepada Ketua PN Kabupaten Tegal Adil Kasim, Rabu, 21 Agustus 2024. -Yeri Noveli-Radartegal.disway.id

SLAWI, radartegal.id - Rabu, 21 Agustus 2024, DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Tegal menyambangi kantor Pengadilan Negeri (PN) Kabupaten Tegal. Langkah tersebut dilakukan sebagai upaya antisipasi dinamika politik yang tengah terjadi menjelang Muktamar PKB ke-6 yang akan berlangsung di Bali pada 24-25 Agustus 2024 mendatang.

DPC PKB Kabupaten Tegal menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepengurusan DPC yang sah sesuai Undang-Undang partai politik. Hal ini seperti diungkap Ketua DPC PKB Kabupaten Tegal A. Firdaus Asyairozi.

Pihaknya mengakui jika kedatangan rombongan struktur DPC PKB di PN Kabupaten Tegal ini untuk menyerahkan SK kepengurusan 

"Kami datang ke PN untuk silaturahim. Kemudian kami memperkenalkan diri dan menyerahkan SK kepengurusan DPC PKB yang sah kepada Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Tegal Bapak Adil Kasim. Alhamdulillah, kami disambut baik oleh beliau," kata Firdaus.

BACA JUGA: Sudah Sepakat, PKB Kabupaten Tegal Siap Dukung Gus Muhaimin Iskandar Menjabat Ketua Umum Lagi

BACA JUGA: Geram Karena Diduga Sebar Hoax, DPC PKB Kabupaten Tegal Laporkan Lukman Edy ke Polres

Firdaus menjelaskan, penyerahan SK Kepengurusan ke PN merupakan bagian dari strategi untuk menutup celah-celah yang bisa dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu untuk memanfaatkan polemik yang tengah terjadi di tubuh PKB.

Menurutnya, jika ada pengurus DPC PKB Kabupaten Tegal selain dirinya, dipastikan itu abal-abal.

"Biasanya kalau menjelang muktamar, ada oknum-oknum yang berusaha mengacaukan. Sehingga, ini langkah preventif kami bahwa kamilah pengurus DPC PKB yang sah," cetusnya.

Firdaus menyatakan, kendati di tingkat nasional ada isu soal muktamar tandingan, tapi diyakini bahwa di Kabupaten Tegal kondusif. Bahkan, hubungan PKB dengan PCNU Kabupaten Tegal sangatlah harmonis.

BACA JUGA: Siapkan Paslon di Pilkada Kabupaten Tegal 2024, PKB Safari Politik ke DPC PPP

BACA JUGA: Fraksi PKB Apresiasi Inisiasi Bapemperda DPRD Kabupaten Tegal

"Kita dengan PCNU seia sekata, sejalan seiringan," ucapnya.

Sumber: