Sejarah Opor Ayam Khas Lebaran, Ternyata Bentuk Akulturasi Budaya Arab, India, dan Indonesia
--
A. Resep Opor Ayam Bumbu Kuning
Bahan-bahan:
- Satu ekor ayam kampung, potong dan cuci bersih.
- Tiga sdm minyak, untuk menumis
- 500 ml air dan 1 liter santan sedang dari 1 butir kelapa.
- Tiga lembar daun salam dan daun jeruk
- Dua batang serai dan satu ruas lengkuas, lalu geprek
- Garam secukupnya, 1/2 sdt gula pasir.
- Satu sdt kaldu bubuk instan rasa ayam
- 10 butir bawang merah, 8 butir bawang putih
- Satu sdm merica dan ketumbar
- 2/4 sdt jinten, 2/4 biji pala
- Satu ibu jari jahe dan kunyit
- 50 gram kemiri.
Cara Pembuatannya:
- Tumis bumbu halus dengan daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas hingga harum. Kemudian, masukan ayam dan aduk hingga berubah warna.
- Tuangkan air, masukkan gula pasir, dan kaldu bubuk. Lalu, aduk kembali.
- Masaklah dengan api sedang hingga ayam lunak dan air menyusut.
- Tambahkan santan, masak kembali hingga matang sampai bumbu meresap. Angkat, taburi dengan bawang goreng.
- Opor ayam bumbu kuning siap untuk disajikan.
BACA JUGA: Resep Sayur Kupat Khas Tegal, Cita Rasa Autentik Kota Bahari yang Lezatnya Menggoyang Lidah
B. Resep Opor Ayam Bumbu Kuning Tanpa Santan
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam kampung
- 3 sdm minyak sayur
- 2 lembar daun salam dan daun jeruk purut
- 1 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 6 butir kemiri, sangrai
- 3 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 cm kunyit
- 2 cm kencur
- 1 cm jahe
- 1/2 sdt jintan
- 1 sdt ketumbar, merica, gula pasir, dan garam secukupnya.
Cara Pembuatannya:
- Potong-potong ayam menjadi 4 atau 8 bagian, lalu cuci bersih dan tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
- Masukkan potongan ayam, aduk hingga ayam kaku dan warnanya putih.
- Tuang 500 ml air dan tambahkan daun salam, lengkuas, daun jeruk, serai dan potongan ayam.
- Kecilkan api dan masak hingga daging ayam empuk dan kuah susut.
- Angkat dan sajikan hangat dengan taburan bawang merah goreng.
C. Resep Opor Ayam Putih
Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam kampung potong 6
- 250 ml santan kental
- 2 lembar daun jeruk, daun salam, dan batang serai
- ½ sdm merica butir
- 1 sdt gula pasir dan garam
- 4-5 sdm minyak
Bumbu Halus:
- 4 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 5 butir kemiri
- 2 cm jahe
- 1 cm lengkuas
- 1 ruas kunyit
- 1 sdm ketumbar.
BACA JUGA: Ini Dia 2 Resep Menu Lebaran yang Mantul dari Chef Defina Hermawan, Bisa Langsung Praktik!
Cara Pembuatannya:
- Haluskan semua bahan bumbu, lalu sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, serai, daun salam dan daun jeruk. Tumis hingga wangi dan bumbu matang.
- Masukkan ayam dan air, aduk rata dan masak hingga ayam matang dan empuk.
- Bumbui dengan garam, merica dan gula sesuai selera masing-masing.
- Tambahkan santan kental, aduk rata dan masak hingga mendidih.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng agar lebih nikmat.
KESIMPULAN:
Itulah ulasan singkat tentang sejarah opor ayam hidangan khas Lebaran yang menjadi salah satu bentuk akulturasi budaya Arab, India, dan Indonesia yang bisa memberikan tambahan informasi. Semoga bermanfaat. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: