7 Deretan Tempat Ziarah di Tegal yang Dapat Dikunjungi, Salah Satunya Makam Panggeran Hanggawana
7 Deretan Tempat Ziarah di Tegal yang Dapat Pencari Berkah Kunjungi, Salah Satunya Makam Panggeran Hanggawana --
4. Makam Mbah Panggung
Tempat ziarah di Tegal terpopuler selanjutnya adalah makam Sayyid Syarif Abdurrahman atau Mbah Panggung terletak di Komplek TPU Panggung, Jl KH. Muklas No 5, Kelurahan Panggung, Kecamatan Tegal Timur, Tegal. Beliau hidup saat masa Walisongo. Merupakan salah satu murid dari Sunan Kalijaga dan Syekh Siti Jenar.
Makam Ulama dan Sunan
5. Makam Syekh Atas Angin
Lokasi Makam Syekh Atas Angin berada di Desa Pedagangan Kecamatan Dukuhwaru Kabupaten Tegal. Sekitar 1,5 KM ke barat dari Pusat Kota Slawi.
BACA JUGA: Jejak Sejarah Tahu Aci sebagai Makanan Khas Tegal, Konon Sudah Ada Sejak Zaman Penjajahan
Lokasinya cukup mudah dijumpai, karena hanya sekitar 500 meter dari jalan utama Jalan Raya Slawi – Jatibarang. Makam Syekh Atas Angin berada di tengah komplek Makam Mbah Jaksa. Jadi untuk menuju pintu masuk makam, kita bisa melewati gapura Makam Mbah Jaksa dan Masjid Baiturrahman.
6. Makam Sunan Amangkurat I
Makam ini terletak di Desa Pesarean, Adiwerna, Kabupaten Tegal. Sunan Amangkurat I merupakan putra ke sepuluh dari Sultan Agung yang lahir pada tahun 1619. Nama aslinya adalah Raden Mas Sayidin.
Pada tahun 1645 beliau diangkat menjadi Raja mataram menggantikan ayahnya dan mendapat gelar Susuhunan Ing Alaga. Ketika dinobatkan secara resmi pada tahun 1646, gelarnya menjadi Kanjeng Susuhunan Prabu Amangkurat Agung.
7. Makam Habib Thohir Al-haddad
Tempat ziarah di Tegal terpopuler 2024 terakhir adalah makam Muhammad bin Thohir al-Haddad. Beliau lahir di Kota Geidun, Hadramaut, Yaman pada tahun 1838 M yang kemudian hijrah ke Indonesia.
Abdullah bin Hasan bin Husein al-Haddad, cicit atau generasi ke-3 dari Habib Muhammad bin Thohir menceritakan bahwa buyutnya yakni Habib Thohir merupakan ulama tersohor dari Yaman yang kerap melakukan Syiar Islam di India, Pakistan dan negara-negara Arab.
BACA JUGA:Bertepatan dengan Moment Lebaran, Ini Agenda Kegiatan Hari Jadi Kota Tegal 2024
Demikian artikel pilihan tempat ziarah di Tegal yang dapat Anda kunjungi. Semoga bermanfaat. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: