6 Tradisi Lebaran di Indonesia yang Sering Dilakukan, Apakah Anda Termasuk?

6 Tradisi Lebaran di Indonesia yang Sering Dilakukan, Apakah Anda Termasuk?

Ilustrasi. 6 tradisi Lebaran di Indonesia-freepik-

RADAR TEGAL – Ada 6 tradisi Lebaran di Indonesia yang sering dilakukan setiap tahunnya oleh umat Muslim. Kegiatan-kegiatan ini memang terjadi dari tahun ke tahun setiap perayaan Idul Fitri.

Tradisi Lebaran di Indonesia ini memang sudah dilakukan sejak lama oleh masyarakat. Meski mungkin di sebagian daerah menyesuaikan sesuai kulturnya masing-masing, namun sebagian besar umat Muslim di Indonesia melakukan kegiatan-kegiatan tersebut.

Salah satu tradisi Lebaran di Indonesia yang sering dilakukan yaitu bagi-bagi THR. Tidak hanya sekedar berbagi rezeki, namun kegiatan ini juga untuk mempererat silahturahmi dengan orang-orang terdekat.

Selengkapnya di bawah 6 tradisi Lebaran di Indonesia yang sering dilakukan. Anda pasti juga sudah sering melakukan beberapa diantaranya setiap tahun.

6 tradisi Lebaran di Indonesia

Ada sejumlah tradisi yang sering dilakukan umat Muslim di Indonesia ketika Lebaran. Rasanya, kegiatan-kegiatan ini tidak bisa terpisahkan dengan momen Idul Fitri tiap tahunnya.

BACA JUGA : 5 Ide Hampers Unik untuk Lebaran 2024, Makanan Hingga Perlengkapan Ini

1. Mudik

Mudik atau pulang ke tanah kelahiran merupakan salah satu kegiatan yang banyak dilakukan ketika Idul Fitri. Terlebih bagi orang-orang di perantauan yang sudah cukup lama tidak bertemu keluarga besarnya.

Momen Lebaran memang jadi salah satu waktu yang tepat untuk menjalin silahturahmi dengan keluarga yang sudah lama tidak dijumpai. Biasanya tujuh hari sebelum perayaan Idul Fitri pasti sudah banyak orang yang mudik untuk menghindari kemacetan panjang.

2. Opor ayam dan ketupat

Tradisi Lebaran di Indonesia juga tidak terlepas dari menu ketupat serta opor ayam. Menu ini memang paling sering jadi makanan wajib ketika halal bihalal saat Idul Fitri.

Tiap daerah pasti memiliki cara penyajian yang berbeda-beda untuk makanan ini. Kombinasi antara opor ayam yang kental dengan ketupat memang jadi salah satu pilihan yang tepat untuk disantap bersama keluarga.

BACA JUGA : 2 Cara Mudah Tukar Uang Baru untuk THR Lebaran 2024, Jangan Sampai Kelewatan

Sumber: