6 Cara Mendapatkan Penghasilan Tanpa Aplikasi Penghasil Uang selama Ramadan, Siapapun Bisa Menoba

6 Cara Mendapatkan Penghasilan Tanpa Aplikasi Penghasil Uang selama Ramadan, Siapapun Bisa Menoba

6 cara mendapatkan penghasilan tanpa aplikasi penghasil uang selama Ramadan-freepik-

3. Mengadakan kursus online

Cara mendapatkan penghasilan tanpa aplikasi penghasil uang berikutnya dengan mengadakan kursus online. Anda bisa menjadi tutor untuk bidang tertentu.

Mulai dari pengetahuan-pengetahuan umum, skill seperti desain, coding, dan sejenisnya sesuai yang Anda kuasai. Anda bisa memasarkan jasa Anda lewat mulut ke mulut atau media sosial. 

Tidak hanya itu, jika Anda memiliki pemahaman agama yang cukup dalam, tidak ada salahnya juga memberikan kursus seputar pembelajaran agama dasar untuk anak-anak. Bisa juga dengan membuat kursus kuliner khas Ramadan atau untuk Lebaran nanti.

4. Jadi mitra agen umroh

Tips dapat uang tanpa aplikasi di bulan Ramadan berikutnya bisa dengan menjadi mitra agen umroh. Tidak jarang ada orang-orang yang akan melaksanakan ibadah umroh di bulan Ramadan. 

BACA JUGA : Kenali 4 Risiko Menggunakan Aplikasi Penghasil Uang Instan, Hati-hati Ternyata Bisa Merugikan Juga

Maka dari itu, Anda bisa manfaatkan momentum ini untuk bergabung menjadi mitra agen perjalanan umroh mereka. Nanti Anda bisa mendapatkan tambahan lewat komisi tiap orang yang diberangkatkan umroh.

5. Ikut bazaar Ramadan

Cara mendapatkan penghasilan tanpa aplikasi penghasil uang yang lain bisa juga dengan ikut bazaar Ramadan, entah itu offline atau online. Pada kesempatan ini, Anda bisa jual beragam barang khas Ramadan.

Mulai dari pakaian muslim, hiasan yang berbau Ramadan, dan sebagainya. Tawarkan harga yang kompetitif dan promosikan barang Anda agar semakin dikenal banyak orang.

6. Jadi jasa fotografi acara

Jika sebelumnya menawarkan jasa dekorasi, Anda juga bisa tawarkan jasa fotografi untuk acara tertentu. Misalnya acara keagamaan atau acara pribadi lainnya.

BACA JUGA : Ciri-ciri Aplikasi Penghasil Uang Bodong, Kalian Jangan Mau DiPHP-in

Manfaatkan skill dan kamera Anda untuk memberikan hasil fotografi terbaik untuk mereka. Sebagai tips, Anda bisa buat paket menarik untuk makin memikat pelanggan menggunakan jasa Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: