Apakah Pinjol Adakami Memiliki DC Lapangan? Ini Jawaban dari Nasabahnya
Apakah Pinjol Adakami Memiliki DC Lapangan? Ini Jawaban Dari Nasabahnya--Picture Edit By Using Corel Draw | Dimas Adi Saputra
RADAR TEGAL - Apakah pinjaman online Adakami memiliki petugas DC lapangan yang siap menagih nasabah galbay (gagal bayar)?. Berikut jawabannya bisa Anda simak melalui pembahasan artikel dibawah ini.
Pinjaman online Adakami, merupakan layanan pinjol yang memiliki jumlah pengguna atau nasabah yang cukup masif. Kerana memiliki jumlah nasabah yang banyak, lantas muncul pertanyaan apakah pinjol ini memiliki DC lapangan.
Umumnya DC lapangan dimiliki oleh pinjaman online yang telah terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Sementara Adakami merupakan pinjaman online yang telah terdaftar dan terawasi oleh OJK.
Nah agar tidak penasaran dan bingung, mari kita bahas saja apakah aplikasi pinjaman online Adakami ini memiliki DC lapangan atau tidak. Berikut pembahasannya bisa Anda simak melalui segmen dibawah ini.
BACA JUGA: 4 Risiko Pinjol tanpa BI Checking, Begini Cara Memilih Pinjaman Online yang Aman Terbaru 2024
Pinjol Adakami apakah punya debt collector lapangan
Mengutip dari berbagai sumber, pinjaman online Adakami merupakan layanan pinjol yang telah berizin resmi OJK. Dengan artian lain, pinjol ini memang memiliki debt collector lapangan yang siap menagih nasabah galbay.
Adapun seluruh petugas debt collector Adakami telah mengikuti pelatihan serta sudah mengantongi sertifikasi dari AFPI. Dengan begitu,mereka memahami dengan baik proses penagihan yang sesuai dengan aturan.
Apabila Anda dihubungi oleh DC lapagan Adakami, pastikan Anda memeriksa legalitasnya terlebih dahulu. Anda bisa meminta surat penagihan resmi atau menanyakan identitas mereka sebagai debt collector.
Dan perlu Anda ketahui, proses penagihan yang dilakukan DC lapangan Adakami tidak secara langsung mendatangi rumah nasabah. Umumnya proses penagihan hanya dilakukan secara daring saja lewat SMS hingga telepon.
BACA JUGA: Cara Menghapus Data KTP di Aplikasi Pinjol Secara Permanen, Jangan Sampai Data Pribadi Menyebar
Jadi dapat disimpulkan bahwa Adakami memang memiliki debt collector sudah bersertifikat AFPI. Namun proses penagihan hanya dilakukan secara daring lewat pesan SMS hingga telepon Whatsapp.
Cara menghadapi debt collector
1. Tetap Tenang dan Jangan Panik
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: