Keunggulan Honda Beat 150 2024, Harga Ekonomis tapi Spek Gak Bikin Menangis

Keunggulan Honda Beat 150 2024, Harga Ekonomis tapi Spek Gak Bikin Menangis

Keunggulan Honda Beat 150 2024-Tangkapan layar YouTube/Yunuro Project-

RADAR TEGAL – Honda Beat 150 cc 2024 memiliki sederet keunggulan terbaiknya siap memberikan pengalaman berkendara yang apik. Soal spesifikasi tidak usah diragukan, sebab meski dibanderol dengan harga yang murah, kecanggihannya tidak kalah dengan yang lain.

Keunggulan Honda Beat 150 2024 tidak hanya menarik dari segi harganya mulai Rp19 jutaan. Ia juga memiliki tampilan bodi yang dinamis, sesuai dengan gaya hidup konsumen masa kini.

Belum lagi keunggulan Honda Beat 150 2024 dari segi fitur-fiturnya yang canggih dan kekinian. Ia bisa menunjang kenyamanan dan keselamatan berkendara yang baik.

Selengkapnya di bawah sederet keunggulan Honda Beat 150 2024 yang harus Anda tahu. Motor ini bisa jadi salah satu pertimbangan untuk Anda yang mencari skuter matic terjangkau dengan spesifikasi terbaik.

Sederet keunggulan Honda Beat 150 2024

Honda Beat 150 cc terbaru mendapatkan sejumlah inovasi terbaru untuk kepuasan konsumen. Beragam peningkatannya inilah yang menarik dan begitu diminati di tanah air.

BACA JUGA : Spesifikasi Honda Beat Street 2024, Skuter Matic yang Keren dan Irit BBM

1. Desain dinamis

Honda Beat terbaru ini hadir dengan desain bodi yang dinamis dan sporty. Skuter matic ini memiliki garis-garis bodi yang tegas dan dinamis.

Apalagi bagian lampu depan stylish yang juga terlihat tajam dan menambah kesan agresifnya. Untuk velgnya sendiri berukuran 14 inch dengan jenis ban tubeless yang menambah sentuhan modern pada motor ini, serta keselamatan berkendara.

Untuk dimensi panjangnya 1.870 mm, lebar 669 mm, dan tinggi 1.074 mm. Sementara jarak sumbu roda 1.256 mm dan ketinggian jok 740 mm.  

2. Fitur canggih demi kenyamanan berkendara

Keistimewaan Honda Beat 150 2024 selanjutnya yaitu dari segitu fitur-fitur kenyamanan untuk penggunanya selama berkendara. Mulai dari panel instrumen yang informatif berisikan indikator ECO, jam digital, indikator oli, dan sebagainya. 

BACA JUGA : Desain Lebih Sporty, Ini Rahasia Keunggulan Honda BeAT Limited 2024 Terbaru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: