BREAKING NEWS! Kali Pemali Brebes Meluap ke 4 Kecamatan, Sejumlah Titik Terendam Banjir

BREAKING NEWS! Kali Pemali Brebes Meluap ke 4 Kecamatan, Sejumlah Titik Terendam Banjir

Tim dari BPBD Brebes saat melakukan evakuasi di salah satu desa yang terdampak banjir.(istimewa)--

RADAR TEGAL - Kali Pemali Brebes meluap ke 4 kecamatan, Senin 26 Februari 2024 pagi. Akibatnya, sejumlah titik di wilayah Kabupaten Brebes terendam banjir.

Sub Kordinator Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Brebes Rismanto mengatakan, dari hasil asesmen sementara ada empat kecamatan yang masih dilakukan evakuasi akibat Kali Pemali Brebes meluap. Yakni, mulai dari Kecamatan Songgom, Larangan, Jatibarang dan Wanasari.

"Data masih bisa saja berubah. Soalnya, tim masih melakukan asesmen di lapangan," ujarnya, Senin 26 Februari 2024.

Dia mengatakan, banjir yang terjadi di beberapa titik itu akibat Kali Pemali Brebes meluap. Di mana, saat ini debit air yang ada di Kali Pemali mengalami kenaikan.

BACA JUGA: BREAKING NEWS! Kali Pemali di Tegal Meluap, Desa Prupuk Utara Terendam Banjir

"Air kiriman dari Bendungan Notog sampai ke Sungai Pemali ini tujuh jam. Jadi, mulai dini hari tadi hingga saat ini debit air Sungai Pemali meluap dan ada juga tanggul yang jebol walau sedikit," jelasnya.

Terpisah, Kasi Trantibum Kecamatan Bantarkawung Suranto mengatakan, sedikitnya ada dua desa yang terendam banjir. Kedua desa tersebut yakni, Desa Pengarasan dan Kebandungan.

"Pengarasan dan Kebandungan (yang terdampak banjir, Red)," singkatnya terkait banjir akibat Kali Pemali Brebes meluap.(*)

Sumber: