Small SUV Paling Murah? Begini Keunggulan Suzuki Fronx 2024 yang Bikin Konsumen Nyantol
Keunggulan Suzuki Fronx 2024--
RADAR TEGAL - Suzuki Fronx 2024 hadir dengan berbagai keunggulan yang dimiliki. Apalagi spesifikasi pada mobil ini lebih menarik perhatian.
Mulai dari eksterior hingga ke inteior Suzuki Fronx 2024 yang merupakan salah satu small SUV Tanah Air. Mobil ini juga sudah memiliki banyak penggemar di Indonesia.
Oleh karena itu kami akan berikan review keunggulan Suzuki Fronx 2024. Jadi jika Anda penasaran bisa simak artikel ini hingga selesai ya.
Suzuki ini meningkatkan kualitasnya guna bersaing dengan mobil SUV lainnya. Langsung saja, berikut keunggulan Suzuki Fronx 2024 yang membuat mobil lain was-was.
BACA JUGA: Hanya Rp100 Jutaan, Begini Spesifikasi Suzuki Fronx 2024 yang Bikin Beda dari Pesaingnya
Keunggulan Suzuki Fronx 2024
1. Desain Eksterior
Mobil baru Suzuki Fronx 2024 memiliki tampilan luar yang segar dan modern. Bagian depan mobil ini meniru gaya Suzuki Grand Vitara Hybrid, dengan lampu utama bertingkat, gril hitam, dan ornamen horizontal silver.
Kesan crossover yang tangguh diperkuat dengan garis tegas di bagian depan, serta speed flat berwarna silver yang menambah sentuhan modern.
Bagian luarnya mirip dengan Honda HRV, memberikan kesan modern dan futuristik. Desain ini menciptakan kombinasi yang sempurna antara fleksibilitas dan penampilan yang bergaya.
2. Dua Opsi Mesin
Selain desainnya, Mobil baru Suzuki Fronx 2024 juga hadir dengan dua pilihan mesin yang tangguh, yaitu mesin 1.0 liter turbo dan 1.2 liter nonturbo. Konsumen dapat memilih mesin yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
BACA JUGA: Muat 9 Penumpang, Begini Perubahan Spesifikasi Suzuki APV 2024 Bikin Alphard Terlupakan
Mesin 1.0 liter turbo dilengkapi dengan teknologi mild hybrid dan tersedia dalam transmisi 5 percepatan manual atau 6 percepatan otomatis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: