Tampil Lebih Agresif, Begini Spesifikasi Suzuki GSX S 150 Terbaru

Tampil Lebih Agresif, Begini Spesifikasi Suzuki GSX S 150 Terbaru

Spesifikasi Suzuki GSX S 150--

radartegal.com - Siapa yang tidak terpesona dengan peluncuran terbaru Suzuki GSX S 150? Motor ini tidak hanya menarik perhatian dengan desainnya yang ramping dan modern, tetapi juga menawarkan tampilan yang lebih agresif serta fitur-fitur canggih yang diharapkan dapat memikat para pecinta otomotif di Indonesia.

Suzuki GSX S 150 memang memiliki kesan yang mirip dengan GSXR, namun perbedaan mencolok terlihat pada bagian depan yang lebih ramping dan tanpa piring.

Selain itu, motor ini juga memberikan pengendalian yang lebih baik berkat bobot yang ringan dan sistem suspensi yang ditingkatkan.

Bagi Anda yang tertarik, berikut akan kami sajikan detail lengkap mengenai Suzuki GSX S 150. Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di artikel Radartegal. 

BACA JUGA: Bisa Jadi Pilihan, Ini Daftar Harga Motor Honda Per Oktober 2024

BACA JUGA: Fitur-fitur Terbaru Honda Scoopy 2024, Motor Matic Stylish dan Kekinian Cocok Buat Pelajar Nih

Spesifikasi Suzuki GSX S 150

Suzuki GSX S150 2024 Harga OTR, Promo Oktober, Spesifikasi & Review

Salah satu keunggulan utama GSX S150 yaitu tenaga mesinnya yang powerful.

Mesin Suzuki GSX S150 berjenis empat langkah bervolume 147,3 cc dengan sistem water-cooled.

Mesin tersebut mampu menghasilkan output besar di angka RPM tinggi. Tenaga maksimumnya mencapai 14.1 kW pada 10.500 rpm, sedangkan torsinya sebesar 14 Nm pada 9.000 rpm. Tenaganya disalurkan dengan transmisi manual 6-speed.

BACA JUGA: Awet dan Sulit Rusak, Kenapa Malah Motor Suzuki Kurang Laku di Pasar Indonesia?

BACA JUGA: Bocoran Spesifikasi dan Harga Suzuki GSX-R 2024 250 cc 2 Silinder, dengan Sasis yang Ringan dan Stabil

Untuk menunjang performa, Suzuki juga menyematkan injeksi bahan bakar di GSX S150 agar lebih efisien sekaligus ramah lingkungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: