Harga Toyota Agya 2023 Terbaru, Simulasi Kreditnya Semakin Murah dan Terjangkau untuk Gaji UMR

Harga Toyota Agya 2023 Terbaru, Simulasi Kreditnya Semakin Murah dan Terjangkau untuk Gaji UMR

Harga Toyota Agya dan simulasi kredit./YouTube B CHANNEL--

Mesin pada tipe ini menggunakan 1.200 cc 3-silinder Dual VVT-I bertenaga 88 PS dan Torsi 113 Nm. Sedangkan untuk Toyota Agya 2023 ini memiliki panjang 3.760 mm, lebar 1.665 mm, tinggi 1.505 mm dan wheelbase 2.25 mm.

Lalu mesin yang digunakan mesin baru berkode WA-VE dengan kubikasi 1.200 cc 3-silinder Dual VVT-I. Tenaga yang dikeluarkan 86,7 daya kuda pada 6.000 RPM dan torsi 113 Nm pada 4.500 RPM.

BACA JUGA: Interior Mitsubishi XForce 2023 Semakin Mewah dengan Banyak Fitur Unggulan, Bikin Para Pesaingnya Tambah Keder

Lalu untuk tipe Toyota Agya 2023 terbaru memiliki harga berikut.

  • Toyota Agya 1.2L E M/T: Rp167,9 juta.
  • Toyota Agya 1.2L G M/T: Rp175,4 juta.
  • Toyota Agya 1.2L G CVT: Rp191,4 juta.
  • Toyota Agya 1.2L GR Sport M/T: Rp237,5 juta.
  • Toyota Agya 1.2L GR Sport CVT: Rp253,5 juta.

Simulasi kredit Toyota Agya 2023 dengan uang DP 30% sebesar Rp50,37 Juta dan bunga 8% pada Toyota Agya Tipe 1.2L E M/T harga Rp167,9 juta.

Pada angsuran 12 bulan, cicilan yang perlu dibayar sekitar Rp10,22 juta. Sedangkan angsuran 24 bulan maka cicilan yang perlu dilakukan sekitar Rp5,32 juta.

BACA JUGA: Simulasi Cicilan Toyota Yaris Cross 2023 Terbaru, Lebih Terjangkau dengan Spesifikasi Memukau

Lalu untuk cicilan 36 bulan, angsuran berkisar Rp3,68 juta, dan untuk 48 bulan cicilan berkisar Rp2,87 juta. Sedangkan untuk cicilan 60 bulan, angsuran perbulan yang perlu dibayarkan berkisar Rp2,38 juta.

Kendaraan Agya ini cocok untuk penghasilan UMR maupun ojol mobil dengan DP dan cicilan yang disesuaikan. Dimensi yang tidak terlalu besar juga membuat kendaraan cocok untuk mahasiswa.

Demikian informasi simulasi kredit Toyota Agya 2023 akhir tahun beserta harga semua tipe terbaru. Semoga bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: