BLT DBHCHT Tahap Dua 2023 Cair, Bupati Pemalang: Jika Tidak Sesuai Lapor Saya
Bupati Pemalang pastikan penyaluran BLT DBHCHT di daerahnya tepat sasaran.-M Ridwan-
RADAR TEGAL - Bantuan Langsung Tunai Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (BLT DBHCHT) tahap dua tahun 2023 cair. Di Pemalang BLT tersebut dibagikan kepada para penerima di dua kecamatan.
Bupati Pemalang H. Mansur Hidayat menyampaikan, BLT DBHCHT tahap dua 2023 diberikan kepada para petani tembakau di dua kecamatan, yaitu Belik dan Pulosari. Penyerahan dilakukan di Desa Gunungsari Kecamatan Pulosari Pemalang.
"Secara nasional masing-masing Kabupaten dapat, kita salurkan ke petani atau buruh tembakau," jelas Mansur.
Bupati menyampaikan, BLT DBHCHT tahap dua 2023 dipastikan tepat sasaran, karena disalurkan melalui kantor pos.
BACA JUGA: Full Senyum! BLT DBHCHT 2023 untuk 920 Petani Tembakau Pemalang Cair, Per Orang Terima 1,2 Juta
"Cek langsung ke kantor pos, jika ada yang tidak sesuai laporkan saja ke saya," tegasnya.
Menurut Mansur, yang boleh menerima BLT DBHCHT adalah sesuai data dari desa. Jika tidak, maka bisa digagalkan sesuai aturan.
Karena yang bisa menerima BLT DBHCHT harus sesuai dengan data penerima.
"Cek lapangan jika tidak sesuai laporkan," ujar Mansur menegaskan lagi.
BACA JUGA: Caiiir! 2.460 Warga Kabupaten Tegal Terima BLT DBHCHT 2023, Begini Pesan Bupati
Sementara itu, salah satu penerima BLT DBHCHT tahap dua 2023, Ovit mengatakan, dirinya merasa senang karena bisa mendapatkan BLT.
"Alhamdulilah dapat, ini yang kedua kali. Akan saya gunakan untuk modal pertanian," ujarnya.
Sebelumnya diwartakan, Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) 2023 di Pemalang cair. Sebanyak 920 petani tembakau di Kota Ikhlas menjadi sasaran penerima bantuan tersebut.
Besaran BLT DBHCHT 2023 untuk petani tembakau di Pemalang lumayan besar. Per orang mendapatkan bantuan sebesar Rp1,2 juta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: