Jangan Sampai Terlewatkan, Ini 5 Kebiasaan yang Bisa Membuat AC Rumah Cepat Rusak

Jangan Sampai Terlewatkan, Ini 5 Kebiasaan yang Bisa Membuat AC Rumah Cepat Rusak

Kebiasaan yang bikin AC cepat rusak. | Foto: SHARP Indonesia --

RADAR TEGAL – Hidup di negara tropis seperti Indonesia, menggunakan pendingin ruangan atau air conditioner (AC) akan sangat bermanfaat untuk bisa menjaga suhu ruangan supaya tetap sejuk di tengah musim kemarau. Berikut ini 5 kebiasaan buruk yang bisa membuat AC cepat rusak.

Namun, apabila AC sering digunakan dan perawatannya kurang tepat, maka AC bisa menjadi cepat rusak dan tidak berfungsi dengan maksimal. Alih-alih akan membuat sejuk ruangan, AC malah mengeluarkan angin panas dan bau yang tidak sedap.

Apabila sudah begitu, maka Anda akan merogoh kocek cukup dalam untuk memanggil teknisi untuk membetulkan AC Anda yang rusak. Ternyata terdapat beberapa kebiasaan yang bisa membuat AC Anda cepat rusak, melansir dari Sonora.id berikut penjelasannya.

BACA JUGA: Lakukan 2 Cara Ini Supaya AC Portable Tetap Awet dan Dingin, Sangat Mudah dan Nggak Ribet!

5 Kebiasaan yang Bisa Membuat AC Cepat Rusak

1. Ruangan dibiarkan terbuka

Penyebab AC cepat rusak yang sering terjadi dan dianggap sepela yakni dengan membiarkan ruangan terbuka. Jadi, pada saat Anda menyalakan AC maka Anda perlu memastikan kalau pintu dan jendela ruangan Anda sudah tertutup dengan rapat.

Namun, apabila Anda membiarkan ruangan terbuka pada saat AC menyala, maka akan berpengaruh pada suhu ruangan sehingga terasa tidak dingin. Nah, untuk mengatasinya, Anda hanya perlu menutup pintu jendela pada saat AC sedang dinyalakan.

2. Ukuran AC Tidak Sesuai dengan Luas Ruangan

Kebiasaan berikutnya yang bisa menyebabkan AC tidak dingin yakni ukuran AC yang tidak sesuai. Tahukah Anda bahwa pemilihan ukuran yang salah atau tidak tepat, juga bisa menjadi penyebab ruangan Anda menjadi tidak dingin meskipun AC sudah dinyalakan.

Dengan ukuran AC yang terlalu kecil namun diletakkan pada ruangan yang luas, maka tidak akan memberikan udara dingin merata. Nah, untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa mengganti ukuran AC yang lebih besar. Anda juga bisa menggunakan AC lebih dari satu pada ukuran ruangan yang besar untuk mendapatkan udara dingin secara merata.

BACA JUGA: Ingin Segera Pasang AC di Rumah? Sabar, Ini 5 Tips Memilih AC Baru Ini Agar Pemasangannya Berhasil

3. Lupa Mengganti Filter AC

Lupa mengganti filter AC menjadi salah satu penyebab AC cepat rusak dan paling sering dilakukan, lho. Adanya kotoran dan debu yang menumpuk di dalam filter, maka bisa menjadikan AC Anda bekerja lebih keras.

Semakin Ac bekerja secara keras, maka akan cepat terbakar. Menurut Dawson, Anda harus mengganti filter setiap satu hingga tiga bulan sesuai dengan intruksi pabrik. Apalagi jika Anda memiliki hewan peliharaan atau suka merokok, maka wajib mengganti filter AC secara teratur.

Selain mengganti filter secara teratur maka akan membantu AC hidup lebih lama dan AC di rumah pun menjadi lebih dingin dan kuat, lho.

BACA JUGA: 3 Rekomendasi AC Portable Murah dan Super Dingin, Harga Hanya Mulai 200 Ribuan

4. Terlalu Sering Anda Gunakan

Kesalahan yang sering seseorang lakukan berikutnya yakni meninggalkan rumah dengan keadaan AC yang masih menyala. Hal tersebut justru akan menyebabkan kerusakan pada unit AC.  

Albert Lee, pendiri Home Living Labs, merekomendasikan penggunaan pengatur waktu yang dapat diprogram untuk mengatasi masalah ini.

“Kebanyakan AC sekarang memiliki (pengatur waktu yang dapat diprogram) dan pemilik rumah dapat menggunakannya untuk menyalakan AC sebelum mereka kembali ke rumah. Beberapa model yang lebih baru bahkan memiliki akses jarak jauh dan dapat dihidupkan melalui WiFi menggunakan ponsel. Tidak ada alasan untuk membiarkan AC menyala saat Anda pergi sekarang," papar Lee.

BACA JUGA: AC Portable dan AC Split, Mana yang Lebih Hemat Energi dan Nyaman Digunakan? Cek Detail Perbandingannya

5. Salah Menentukan Suhu AC

Kesalahan berikutnya yang sering dilakukan yakni salah dalam menetapkan suhu AC. Contohnya, Anda mempunyai kondisi ruangan dengan suhu derajat celcius. Namun, Anda mengatur suhu AC 26 derajat celcius.

Nah, kesalahan dalam mengatur suhu AC inilah yang bisa menyebabkan ruangan Anda tidak cepat dingin, karena AC mengeluarkan suhu lebih tinggi dibandingkan dengan suhu ruangan Anda.

Nah, untuk mengatasi masalah ini, Anda hanya perlu mengatur suhu AC dengan tepat. Anda perlu mengatur suhu AC lebih rendah daripada suhu ruangan Anda.

BACA JUGA: Bagaimana Cara Membersihkan Filter AC Rumah? Mudah, Begini Caranya

Demikian ulasan mengenai 5 kebiasaan yang bisa menyebabkan AC cepat rusak. Semoga bermanfaat. (*)

Sumber: