DP Kurang dari Rp 20 Juta Sudah Bisa Dapatkan Innova Zenix Hybrid, Yuk Simak Pembahasannya!

DP Kurang dari Rp 20 Juta Sudah Bisa Dapatkan Innova Zenix Hybrid, Yuk Simak Pembahasannya!

Harga mobil Innova Zenix Hybrid (SS Youtube Oto Driver)--

RADAR TEGAL - DP ga sampai Rp 20 juta, kalian sudah bisa mendapatkan mobil Innova Zenix Hybrid 2022 keluaran terbarunya. Kendaraan kijang satu ini rupanya masih banyak mencuri mata.

Hal tersebut lantaran kendaraan ini punya daya tarik sendiri yang terletak pada performanya. Mobil hybrid dari Innova Zenix kabarnya mengeluarkan 3 tipe berbeda.

Tipe tersebut yakni G, V, dan Q yang tentunya masing - masing dari tipe tersebut punya harga jual berbeda - beda. Seperti untuk tipe G nya dijual dengan harga mulai dari Rp 455 jutaan, tipe V dijual dengan harga mulai Rp 560 jutaan, serta tipe Q yang dijual dengan harga mulai dari Rp 625 jutaan.

BACA JUGA: Kelebihan Kijang Innova Hybrid Lebih Irit BBM, Pesaing Wuling Almaz Hybrid?

Adanya besaran harga tersebut dari masing - masing tipe tadi, pembeli cuma harus mengeluarkan uang kurang dari Rp 20 juta untuk tanda jadinya. Dan dengan DP tersebut kalian akan memperoleh tenor selama 5 tahun lamanya.

Namun besaran DP tadi jangan selalu Anda jadikan patokan, karena tentunya tiap dealer dan daerah akan memberikan harga yang berbeda - beda.

Jadi, kesimpulannya dengan DP kurang dari Rp 20 juta sudah bisa dapatkan Innova Zenix Hybrid.

Untuk mesinnya sendiri, mobil innova ini menggunakan mesin sebesar 2.000 cc. 

Kabinnya sangat luas dengan 4 kursinya yang konon memakai penggerak yakni berupa roda depan. Penggerak ini bertujuan supaya efisiensi pada bahan bakarnya bisa meningkat, yang mana hal ini menjadi keunggulan tersendiri dari generasi sebelumnya.

Fasilitas pada keluaran terbarunya ini pun dibuat dengan memperhatikan kenyamanan bagi penggunanya. Hal tersebut terlihat pada kursinya yang terletak pada bagian tengah dibuat dengan menambahkan fitur untuk menyandarkan kaki dan tangan.

Fitur terbarunya pun juga terlihat pada bagian pintu bagasinya yang mana telah mengimplementasikan sistem elektrik. Adanya sistem ini juga rupanya telah dilengkapi dengan 4 buah kamera yang terletak pada keseluruhan sisi, dan juga menampilkan gambar 360 derajat.

Sistem ini konon merupakan pertama kalinya yang diimplementasikan oleh Toyota pada kendaraan hasil buatannya. 

BACA JUGA: Toyota Kijang Innova Jadi Mobil MPV Terbaik, Ternyata Punya Kelebihan yang Mengesankan Ini

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: