Galbay Wajib Tahu Cara Menghadapi DC Lapangan Pinjol Berikut Ini

Galbay Wajib Tahu Cara Menghadapi DC Lapangan Pinjol Berikut Ini

Cara Menghadapi DC Lapangan Pinjol--

radartegl.com - Penagihan utang oleh DC lapangan menjadi salah satı masalah yang sering dihadapi oleh debitur pinjol. Praktik penagihan langsung ke rumah atau tempat kerja debitur sering kali dilakukan DC lapangan pinjol yang menimbulkan keresahan dan ketidaknyamanan. 

Untuk itu, sangat penting bagi debitur untuk mengetahui cara menghadapi DC lapangan pinjol dengan bijak dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Meskipun DC memiliki tugas untuk mengingatkan debitur mengenai kewajiban pembayaran, sering kali penagihan dilakukan dengan cara yang tidak sesuai dengan etika dan hukum, seperti ancaman atau intimidasi.

Melansir dari berbagai sumber, artikel Radartegal berikut akan membagikan cara menghadapi DC lapangan pinjol yang menagih dengan cara tidak etis. Lantas apa saja yang perlu diketahui? Simak artikel di bawah ini dengan seksama.

BACA JUGA: 5 Jenis Ancaman DC Pinjol yang hanya Bualan Belaka, Jangan Takut!

BACA JUGA: Nggak Usah Kabur Guys, Ini 8 Cara Menghindari DC Pinjol yang Datang ke Rumah

Cara menghadapi DC lapangan pinjol

1. Pahami Hak-Hak Anda sebagai Debitur

Alasan DC Lapangan Tak Datangi Rumah Penunggak Pinjol

Sebagai debitur, Anda memiliki hak yang dilindungi oleh hukum, termasuk hak untuk diperlakukan secara baik dan tidak diintimidasi. Sesuai dengan peraturan OJK (Otoritas Jasa Keuangan), penagihan oleh DC harus dilakukan secara sopan, tidak mengancam, dan tidak mengganggu kenyamanan debitur.

Jika Anda menghadapi tindakan yang tidak wajar dari DC, Anda berhak untuk menolaknya. Jangan ragu untuk meminta salinan surat pemberitahuan atau bukti tertulis mengenai utang yang Anda miliki. Hal ini akan membantu Anda menjaga bukti bahwa penagihan dilakukan sesuai dengan prosedur yang benar.

2. Catat Semua Interaksi dengan DC

Saat DC lapangan datang ke rumah atau tempat kerja Anda, penting untuk mencatat semua interaksi. Tuliskan tanggal, waktu, serta isi percakapan yang terjadi. 

Jika memungkinkan, minta saksi yang dapat membantu Anda mengonfirmasi kejadian tersebut. Catatan ini akan sangat berguna jika Anda perlu melaporkan tindakan DC yang tidak sesuai prosedur.

BACA JUGA: Bisa Anda Coba, 5 Rekomendasi DC Pinjol Lapangan Paling Ramah Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: