Yamaha Gear 125 Makin Ganteng Makin Kalem dengan Warna Biru, Harga Mulai Rp18 Jutaan

Yamaha Gear 125 Makin Ganteng Makin Kalem dengan Warna Biru, Harga Mulai Rp18 Jutaan

Yamaha Gear 125 Makin Ganteng Makin Kalem dengan Warna Biru, Harga Mulai Rp18 Jutaan--Picture Edit By Using Corel Draw | Dimas Adi Saputra

RADAR TEGAL - Tampil dengan warna baru, Yamaha Gear 125 terlihat lebih tampan dan lebih kalem dengan harga yang ditawarkannya mulai Rp18 jutaan.

Yamaha Gear 125 mendapatkan tampilan baru pada tahun ini. Tujuannya untuk mendapatkan tampilan lebih fresh dan lebih fleksibel.

Jika dibandingkan dengan kompetitornya yakni Genio, motor skutik besutan Yamaha ini justru lebih unggul Gear walaupun keuda motor dibanderol dengan harga yang hampir sama.

Adapun desain dari motor skutik ini yang unggul dan memiliki tampilan yang kece dan elegan.

Berdasarkan informasi yang beredar, Yamaha Gear 125 hadir dengan warna baru untuk versi tahun 2023, yaitu Virgin Beige, Pearl Deep Mud Grey, Matte Armored Green Metallic, dan Summer Pink.

Selain itu, desainnya kini terlihat lebih agresif dengan adanya tarikan siluet tajam pada bagian fairing depan.

Adapun motor skutik Yamaha ini memiliki desain headlamp yang lebih agresif dibandingkan Honda Genio, tetapi pencahayaannya kurang terang.

Cover stang Yamaha Gear 125 menyerupai Honda BeAT dan dilengkapi dengan USB charger pada bagian compartment batang.

BACA JUGA:3 Kelebihan dan Kekurangan Yamaha Grand Filano yang Mesti Dipertimbangkan Sebelum Dibeli Penggunanya

BACA JUGA:Harga Mio M3 125 Bekas Cukup Layak Jadi Motor Matic Irit Bahan Bakar Cocok Untuk Penggunaan Harian

Sedangkan pada bagian panel instrumen motor sudah full digital dengan diameter yang memanjang. Panel instrumen yang digunakan berupa tagline yang berwana hitam.

Tak lupa Yamaha menambahlan fitur smart key pada dashboard depan motor skutik ini.

Sedangkan pada performa Yamaha Gear 125, Yamaha menyematkan mesin 125 cc SOHC didukung dengan teknologi pendingin udara.

Mesin Yamaha Gear 125cc 4-tak SOHC berpendingin udara dinilai mampu menghasilkan tenaga sebesar 9,3 Tk pada kecepatan 8.000 rpm dan torsi 9,5 Nm pada 5.500 rpm.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: