Pernah Jadi Lokasi Syuting Film 5 Cm, Ini 6 Mitos Danau Ranu Kumbolo, Ada Sosok Dewi yang Muncul saat Purnama

Pernah Jadi Lokasi Syuting Film 5 Cm, Ini 6 Mitos Danau Ranu Kumbolo, Ada Sosok Dewi yang Muncul saat Purnama

Mitos tentang Danau Ranu Kumbolo-Tangkapan layar YouTube/Azhar Yushfi-

RADAR TEGAL – Danau Ranu Kumbolo menyimpan 6 mitos atau misteri yang hingga kini masih banyak masyarakat setempat percayai. Danau indah yang pernah jadi lokasi syuting film Indonesia berjudul 5 CM ini, ternyata menyimpan hal berbau mistis dibalik keindahannya.

Mitos tentang Danau Ranu Kumbolo ini sudah dipercaya dari generasi ke generasi, bahkan hingga wisatawan luar daerah. Meskipun begitu, memang tempat wisata ini cukup populer dan menjadi tempat singgah favorit bagi para pendaki Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini 6 mitos tentang Danau Ranu Kumbolo. Danau yang menjadi spot untuk menyaksikan sunrise dan sunset dengan ketinggian 2.400 meter di atas permukaan laut!

6 mitos tentang Ranu Kumbolo

1) Memiliki air suci

Masyarakat setempat banyak yang mempercayai mitos bahwa air danau Ranu Kumbolo ini merupakan air suci.

Konon, sejak ratusan tahun yang lalu, air di danau ini dimanfaatkan untuk ritual suci kepercayaan masyarakat setempat.

Sebab kesakralan dari air danau inilah muncul sejumlah larangan khususnya bagi para pendaki yang beristirahat di tempat ini.

BACA JUGA : 5 Mitos Candi Prambanan, Mulai dari Cahaya Misterius hingga Burung Berkepala Mirip Manusia

Mulai dari tidak boleh mandi, mencuci, terutama buang air di danau. Pengunjung juga tidak disarankan untuk berenang, sebab suhunya terbilang ekstrem dan kedalaman danau mencapai 28 meter.

Entah hal tersebut sebatas mitos atau tidak, memang sebaiknya siapapun yang datang ke Danau Ranu Kumbolo harus menjaga sikap dan kebersihan, agar danau senantiasa bersih dan terjaga keasriannya.

2) Tanjakan cinta

Mitos selanjutnya tentang Danau Ranu Kumbolo ini bisa menjadi tempat pembuktian cinta seseorang.

Ada medan yang sering disebut Tanjakan Cinta, berada di barat danau yang merupakan jalur perbukitan menuju puncak gunung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: