Warga di Tegal Gelar Sedekah Bumi, RT dan RW Wajib Bawa Gunungan yang Diarak

Warga di Tegal Gelar Sedekah Bumi, RT dan RW Wajib Bawa Gunungan yang Diarak

Arak-arakan gunungan dalam Sedekah bumi di Tegal--

RADAR TEGAL - Warga di Kelurahan Pesurungan Kidul Kecamatan Tegal Barat membangkitkan kembali tradisi sedekah bumi yang sudah lama tidak mereka lakukan. Dalam kegiatan tersebut, mereka melakukan sejumlah kegiatan, salah satunya arak-arakan gunungan atau ancak hasil bumi, Minggu 6 Agustus 2023.

Uniknya lagi, yang membawa gunungan itu, haruslah pengurus RT dan RW setempat. Hal itu sebagai wujud pelayanan pemerintah kepada masyarakat.

Selain itu, gunungan yang mereka arak terlebih dulu dibacakan ayat-ayat suci Alquran. Sebelum akhirnya menjadi rebutan warga yang ingin mendapatkan berkah melalui sedekah bumi tersebut.

Lurah Pesurungan Kidul Johan Arafat mengatakan tradisi sedekah bumi cukup lama vakum. Baik karena tekhnis seperti pandemi Covid-19 maupun lainnya.

""Karenanya, tahun ini kita kembali menggelarnya sebagai upaya untuk menghidupkan kembali tradisi tersebut,"katanya.

Menurut Johan, dalam kegiatan tersebut pihaknya menggelar sejumlah kegiatan. Salah satunya arak-arakan ancak atau gunungan yang berisi hasil bumi.

"Sebelum kegiatan arak-arakan, kita menggelar lebih dulu doa dan tahlil bersama. Serta Pembacaan ayat-ayat suci Alquran yang dibacakan pada gunungan yang ada di ancak tersebut,"katanya.

Menurut Johan, saat arak-arakan dilakukan, pengurus RT dan RW wajib membawa gunungan tersebut. Hal itu, sebagai simbol pelayanan kepada masyarakat.

"Setelah diarak, gunungan tersebut kemudian dibagikan kepada warga yang ada. Harapannya, keberkahan juga melimpah kepada masyarakat,"tandasnya.

Kedepan, kata Johan, kegiatan tersebut akan dijadikan momen pelestarian adat dan budaya di Kelurahan Pesurungan Kidul. Sehingga, nantinya akan diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: