Perbaikan Jembatan Pakijangan-Bulakamba Brebes Segera Dimulai, Satlantas Bersiap Lakukan Ini

Perbaikan Jembatan Pakijangan-Bulakamba Brebes Segera Dimulai, Satlantas Bersiap Lakukan Ini

--

BREBES, RADARTEGAL.DISWAY.ID - Perbaikan Jembatan Pakijangan-Bulakamba, Brebes segera dimulai. Untuk keperluan tersebut, Satlantas Polres Brebes juga mulai menyiapkan rekayasa lalu lintas bagi para pengguna jalan.

Informasi di lapangan, lokasi jembatan yang akan mendapatkan perbaikan itu memang sering diperbaiki tetapi kembali rusak. Saat ini, terdapat lubang di jembatan tersebut yang harus segera ditangani. 

Untungnya, garis polisi sudah dipasang agar pengendara bisa menghindari lubang di lokasi jembatan. Lokasinya berada di jalur pantura tepatnya masuk Desa Pakijangan Kecamatan Bulakamba. 

Satlantas Polres Brebes telah melakukan pengecekan ke lokasi jembatan yang akan dilakukan perbaikan, beberapa hari lalu. Pengecekan tersebut, bertujuan untuk kesiapan agar arus lalu lintas tetap lancar.

BACA JUGA:Ganjar Cek Hasil Perbaikan Jalan Kolaborasi Pemprov Jateng dan Pemkab Grobogan

Kasatlantas Polres Brebes AKP Edi Sukamto mengatakan, lokasi jembatan yang bakal ada perbaikan berada di Jalur A. Atau tepatnya jalur dari arah Jakarta menuju Semarang.

“Kami telah melakukan pengecekan di lokasi jembatan yang bakal ada perbaikan. Pengecekan ini untuk menyiapkan rekayasa lalu lintas agar tetap berjalan lancar,” ujarnya.

Hingga saat ini, pihaknya masih menunggu perambuan dari pihak pengelola perbaikan tau kontraktor. Sehingga, nantinya petugas bisa melakukan rekayasa lalu lintas.

“Untuk para pengguna jalan kami imbau untuk selalu berhati-hati. Tetap patuhi rambu-rambu lalu lintas selama berkendara,” terangnya. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: