Rumah Lapuk di Brebes Tiba-tiba Roboh, Penghuninya Ternyata 2 Lansia

Rumah Lapuk di Brebes Tiba-tiba Roboh, Penghuninya Ternyata 2 Lansia

RUMAH LANSIA - Shintya Sandra Kusuma, pengusaha muda menengok kondisi rumah lansia yang roboh di Sesa Tegongan Tanjung Brebes.--

BACA JUGA:Sempat Putus Sekolah, Kakak Balita Gizi Buruk Asal Brebes di Kota Tegal Akhirnya Bisa Bersekolah Lagi

Dia menyebut, di desanya ada sekitar 126 rumah tidak layak huni yang harus segera ditangani. Namun dari Dana Desa hanya bisa menganggarkan perbaikan RTLH dua unit rumah per tahunnya. 

"Desa hanya bisa menganggarkan dua unit RTLH setiap tahunnya. Kami juga terus berupaya mencari anggaran baik ke pemerintah kabupaten, provinsi, maupun pemerintah pusat, agar bisa membantu menangani RTLH di desa kami," tandasnya.

Sementara itu, pengusaha muda asal Brebes, Shintya Sandra Kusuma mendatangi lokasi dan bersedia memberikan bantuan terhadap korban.

Dia mengaku prihatin dengan kondisi keluarga lansia ini lantaran harus tinggal di rumah lapuk yang tidak layak huni. 

"Kami ke sini untuk mengetahui apa saja yang dibutuhkan untuk memperbaiki rumah Ibu Sarinah. Kalau Dinperwaskim sudah siap melakukan penanganan sementara. Tapi kalau menunggu realisasi RTLH dari Dana Desa itu terlalu lama tahun 2024. Jadi kami upayakan agar secepatnya direhab total," pungkasnya. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: