Antisispasi Kepadataan Arus Lalu Lintas, Polisi Pantau Ketat Jalur Wisata Tegal Dijaga Saat Libur Imlek 2023
Antisispasi Kepadataan Arus Lalu Lintas, Polisi Pantau Ketat Jalur Wisata Tegal Dijaga Saat Libur Imlek 2023.-Teguh Mujiharto-
TEGAL, RADARTEGAL.COM - Tidak sedikit masyarakat yang memanfaatkan libur Imlek 2023 untuk berwisata.
Tak heran bila, pengelola sejumlah tempat wisata di Tegal mempersiapkan akan terjadinya lonjakan jumlah pengunjung.
Tidak hanya tempat wisata, kepolisian juga melakukan upaya antisipasi kepadatan arus lalu lintas saat libur Imlek 2023. Khususnya di jalur-jalur menuju ke tempat wisata.
Sejumlah personel Polres Tegal sengaja ditempatkan pada lokasi atau jalur menuju ke obyek wisata.
BACA JUGA:Kena PHK Tanpa Pesangon 3 Pekerja di Tegal Wadul ke DPRD
Personel Polisi itu berjaga dari dalam kota hingga ke lokasi obyek wisata Tegal. Pengalan-penggalan jalan yang tersebar disejumlah titik pun tak luput dari pantauan.
Menurut Kasat Lantas Polres Tegal AKP Erwin Chan Siregar jajarannya telah menyiapakan anggota di jalur-jalur wisata.
Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas saat libur imlek tahun 2023.
“Kita sudah menerjunkan anggota untuk berjaga di jalur menuju obyek wisata untuk mengantisipasi kepadatan saat libur Imlek tahun ini,”katanya.
BACA JUGA:Cuaca Buruk, Harga Ikan Asin di Tegal Diprediksi Akan Naik
Menurut Erwin, pihaknya menempatkan pesonel pada penggal jalan sepanjang dari wilayah kota hingga lokasi wisata
Mereka akan berjaga manakala terjadi kepadatan arus lalu lintas atau kemacetan.
“Personel yang kita tempatkan pada penggal-penggal jalan untuk berjaga apabila terjadinya kemacetan,” tegasnya.
Kasat Lantas, selain berjaga para personel juga melakukan patroli. Terutama pada daerah rawan kecelakaan lalu lintas dan kemacetan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: