3 Bocah Tewas Terseret Arus, 2 Lainnya Tersengat Listrik saat Banjir Serang
Banjir di Serang memakan korban. Tiga orang bocah meninggal dunia akibat terseret arus banjir, dan dua orang dewasa tersengat listrik serta tertimbun longsor.
Hal ini seperti diungkap Wali Kota Serang Syafrudin yang menyebutkan, jumlah korban jiwa, akibat bencana banjir mencapai lima orang.
Banjir ini menyebabkan 1.500 rumah terdampak. Sebanyak 3.500 orang warga Kota Serang terpaksa mengungsi lantaran rumahnya terendam banjir.
“Update yang terendam banjir jumlahnya 43 titik sementara ini, mungkin bisa lebih karena ini dari kota langsung air itu ke hilir ke Kecamatan Kasemen,” kata wali kota, Selasa (1/3).
Selain korban jiwa, tercatat sejumlah rumah warga yang mengalami rusak berat akibat banjir tersebut.
“Rumah ada juga yang roboh ada, yang terbawa arus banjir juga ada tapi itu tidak permanen yang terbawa kali itu posisinya di kali atapnya asbes,” kata Syafrudin saat konferensi pers dikutip dari Pojoksatu. (ima/rtc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: