Serbu Markas KKB Papua, Tiga Teroris Kabur ke Hutan Meski Ada Seorang yang Tertembak

Serbu Markas KKB Papua, Tiga Teroris Kabur ke Hutan Meski Ada Seorang yang Tertembak

Markas kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kabupaten Puncak, Papua berhasil dikuasai aparat keamanan. Tiga anggota KKB berhasil lolos dalam penyergapan.

Kasatgas Humas Ops Nemangkawi Kombes Ahmad Mustofa Kamal, mengatakan jelang peringatan Kemerdekaan RI ke-76, aparat TNI-Polri berhasil menguasai markas KKB Kabupaten Puncak, Senin (16/8) pukul 15.40 WIT. Anggota Satgas Pinang Sirih dipimpin Mayor Inf Sudarmin menyerbu markas kelompok kriminal bersenjata.

"Markas kelompok kriminal bersenjata, jaringan Goliat Tabuni," katanya dikutip laman resmi Polri, Selasa (17/8) lalu.

Dijelaskannya, penggerebekan markas KKB jaringan Goliat Tabuni, diawali dengan patroli drone, di Kampung Welenggaru, Distrik Gome Utara Kabupaten Puncak. Hasil pantauan dengan drone, didapati 3 anggota KKB.

"Mengetahui diintai, ketiga anggota KKB melakukan penembakan ke Tim Cakra. Kemudian, mereka melarikan diri menuju honai (markas)," katanya.

Dilanjutkan Kamal, aparat tim Cakra dengan sigap melakukan ambush, dan berhasil menembak 1 KKB. Sayangnya, anggota yang tertembak, tetap bisa melarikan diri bersama rekan-rekannya ke hutan.

"Aparat TNI-Polri kemudian masuk ke dalam markas yang ditinggalkan KKB. Hasilnya diperoleh sepuucuk senjata laras panjang jenis M16," ungkapnya.

Usai menguasai markas KKB Puncak, Satgas Pinang Sirih langsung berkoordinasi dengan jajaran aparat keamanan TNI-Polri serta menyiapkan Tim Cadangan dari Satgas Pamtas Mobile Yonif Raider 715/MTL sewaktu-waktu akan digerakkan.

"Aparat saat ini terus melakukan penyelidikan dan penyidikan terkait kelompok yang melakukan penembakan tersebut. Giat patroli dilakukan satgas agar aktifitas masyarakat di Distrik Gome berjalan lancar kondusif," katanya.

Dijelaskan pula, aparat keamanan juga diharuskan siaga untuk mengantisipasi munculnya gangguan keamanan di wilayah Ilaga, pascaterjadinya kontak tembak di Kampung Welenggaru dan Kampung Gugibur Kompleks, Distrik Gome Utara Kabupaten Puncak, Papua. (gw/zul/fin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: