Lagi, Ditemukan 18 Kasus Baru Covid-19 di Kabupaten Tegal

Lagi, Ditemukan 18 Kasus Baru Covid-19 di Kabupaten Tegal

Lagi, tenaga medis menemukan 18 kasus baru Covid-19 di Kabupaten Tegal. Sehingga secara kumulatif total kasus di Kabupaten Tegal sudah mencapai 5.558 orang.

Juru Bicara Satuan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tegal Joko Wantoro, Rabu (21/4) mengatakan,  penambahan ini lebih sedikit dibanding hari sebelumnya. 

"Berkat keuletan petugas medis yang berada di lapangan, kami terus menemukan kasus baru. Dan Senin kemarin, ditemukan 18 kasus baru Covid-19 oleh tim medis. Tapi secara traffic sebenarnya kasus di Kabupaten Tegal mulai menurun," katanya.

Untuk pasien positif yang sudah dinyatakan sembuh saat ini ada 5.110 orang. Sedangkan yang masih menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit ada 46 kasus. 

Adapun yang menjalani isolasi mandiri  mulai bertambah menjadi 168 kasus. Sementara pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia ada 234 orang. 

"Mudah-mudahan tidak ada lonjakan kasus baru lagi. Dan tren ini diharapkan terus mengalami penurunan," tambahnya.

Untuk pasien dalam pengawasan, lanjut Joko Wantoro, ada penambahan 9 kasus baru. Sehingga secara kumulatif pasien dalam pengawasan berjumlah 2.397 kasus. Pasien dalam pengawasan yang sudah dinyatakan sembuh mengalami peningkatan, menjadi 2.155 orang. Adapun yang meninggal dunia totalnya ada 218 orang dan yang menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit ada 24 pasien. 

Tim Gugus Tugas Covid-19, telah melakukan aspek pembinaan berupa upaya penegakan disiplin dan pemberian sanksi. Lalu, aspek pendukung yang terdiri pencatatan dan pelaporan, dukungan komunikasi serta logistik. (guh/ima)

Sumber: