Habib Rizieq Mulai Sodok Survei Elektabilitas, Langsung Kalahkan Tiga Menteri Jokowi

Habib Rizieq Mulai Sodok Survei Elektabilitas, Langsung Kalahkan Tiga Menteri Jokowi

Hasil survei elektabilitas tebaru yang digelar Lembaga Survei Indonesia (LSI) cukup mengejutkan publik pemerhati politik di Tanah Air. Nama Habib Rizieq Shihab (HRS) tiba-tiba muncul, dan menyodok melewati nama-nama politisi populer selama ini.

Bahkan yang cukup mengejutkan, elektabilitas HRS berhasil mengalahkan dua menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi). Itu sebagaimana survei LSI bertajuk ‘Evaluasi Publik Terhadap Kondisi Nasional dan Peta Awal Pemilu 2024’, yang dirilis, Senin (22/2) kemarin.

Melalui simulasi semiterbuka, Habib Rizieq berada di urutan ke-17 dari 20 nama yang muncul. Ia mendapat dukungan dari 0,7 persen responden dan mengungguli Menteri BUMN Erick Thohir yang dikehendaki 0,6 persen responden.

Kemudian Menkeu Sri Mulyani (0,5 persen) dan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (0,3 persen). Di urutan teratas, masih ditempati Prabowo Subianto dengan elektabilitas mencapai 22,5 persen.

Sementara Ganjar Pranowo, meski berada di urutan kedua, selisihnya lebih dari setengahnya. “Prabowo Subianto paling unggul 22,5 persen, kemudian Ganjar Pranowo 10,6 persen,” kata Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan dalam keterangannya, Senin (22/2).

Berada di posisi ketiga adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang sedikit tertinggal dari Ganjar, yakni 10,2 persen. Anies dikuntit pendahulunya, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang dikehendaki oleh 7,2 persen responden.

Selanjutnya, mantan pasangan Prabowo di pilpres lalu, Sandiaga Uno yang didukung sebanyak 6,9 persen publik. Tak kalah mengejutkan adalah mantan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang menyodok dan melangkahi Ridwan Kamil dengan dukungan sebesar 5,5 persen.

Sementara Gubernur Jawa Barat itu berada di urutan ke tujuh dengan 5,0 persen. Dukungan 4,8 persen didapat Ketua Umum Demokrat AHY yang disusul mantan Menteri KKP Susi Pudjiastuti dengan 2,3 persen.

Sedangkan Ustaz Abdul Somad memungkasi 10 besar dengan 2,0 persen dukungan. Baru kemudian mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo (2,0 persen) di urutan ke-11.

Gatot bersaing ketat dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (1,8 persen), Wapres Maruf Amin (1,1 persen). Sementara Menko Polhukam Mahfud MD (0,9 persen), Hary Tanoe (0,8 persen) dan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh yang elektabilitasnya sama besar dengan Habib Rizieq Shihab sebesat 0,7 persen.

Di tiga terbawah ada Menteri BUMN Erick Thohir dengan 0,6 persen, Menkeu Sri Mulyani (0,5 persen) dan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (0,3 persen). Untuk diketahui, survei terbaru LSI ini digelar selama periode 25-31 Januari 2021.

Sebanyak 1.200 responden dilibatkan yang dipilih menggunakan metode multistage random sampling. Survei LSI ini memiliki margin of error 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Sedangkan metode survei dilakukan dengan wawancara tatap muka oleh pewawancara yang telah dilatih dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. (pojoksatu/zul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: