Nelayan Minta Tolong Ada Pesawat Jatuh, Bupati Kepulauan Seribu: Saya Dapat dari WA
JAKARTA- Kabar jatuhnya pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ-182 rute Jakarta-Pontianak menjadi kisah pilu di awal tahun 2021.
Pesawat tersebut diperkirakan jatuh di perairan Pulau Laki. Lokasi ini terletak di Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kabupaten Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.
Bupati Kepulauan Seribu Junaedi mengatakan, persis jatuhnya pesawat di perairan Pulau Laki, perbatasan Pulau Tidung dan Pulau Lancang.
Dia mendapatkan laporan dari kelurahan setempat bahwa informasi dari nelayan di sekitar Pulau Lancang, ada pesawat yang jatuh sekitar pukul 14.30 WIB.
"Saya dapat dari WA, orang dari Kelurahan Lancang bilang mereka katanya lihat ada pesawat jatuh. Informasi dari nelayan, mereka minta tolong karena ada pesawat jatuh," ujar Junaedi saat dihubungi, Sabtu (9/1) dikutip dari RMOL.
Mendapat kabar itu, dia langsung meminta Basarnas dan tim terkait menuju lokasi.
Saat ini, Basarnas dan tim sedang melakukan proses pencarian pesawat Sriwijaya Air tersebut. (rmol.id/ima)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: