Adu Kece Motor Metik: Honda Genio vs Honda BeAT

Rabu 25-06-2025,06:00 WIB
Reporter : Sosa Kinsty
Editor : Adi Mulyadi

Radartegal.com - Dua motor matic andalan Honda, Genio dan BeAT, kerap menjadi pilihan utama bagi masyarakat Indonesia. Khususnya untuk anak muda yang mencari kendaraan praktis, irit, dan stylish. 

Honda Genio dan Honda BeAT hadir dengan desain yang kompak dan teknologi canggih, namun tetap memiliki karakter dan keunggulan masing-masing. Mulai dari tampilan, fitur, hingga kenyamanan. 

Bagi kamu yang sedang galau memilih di antara keduanya, yuk simak perbandingan Honda Genio dan Honda BeAT berikut ini. 

Lantas, lebih kece mana antara Honda Genio atau Honda BeAT? Simak ulasan lengkapnya dalam artikel Radartegal berikut ini untuk mengetahui mana yang paling cocok untuk kamu!

BACA JUGA:Motor Awet! Ini Kelebihan Honda Genio 2025 dan Cara Merawatnya

BACA JUGA:8 Tips Ampuh Honda Beat 2025 Aman dari Maling, Nomor 4 Jangan Diskip

Spesifikasi Honda Genio Vs Honda Beat

Performa Mesin

Motor Honda Beat memiliki kapasitas mesin sebesar 109.5 cc dengan tenaga maksimal 8.8 hp dan konfigurasi katup berjenis SOHC. 

Jenis mesin yang digunakan oleh motor Honda Beat yakni Single Cylinder, 4-Stroke, Air Cooled SOHC Engine. Ditambah Diameter 47 mm dan langkah 63.1 mm. Torsi dari motor honda Beat 9.2 Nm.

Sedangkan pada motor Honda Genio, mesin berkapasitas 110 cc dengan tenaga maksimal 8.85 hp dan jenis katup yang sama seperti motor honda Beat yakni SOHC.

Jenis Mesin motor Honda Genio adalah Single Cylinder, 4-Stroke, SOHC Engine. Diameter dan langkah sebsar 47 mm x 63.1 mm serta torsi maksimal sebesar 9.3 Nm.

BACA JUGA:Cuma Rp19 Jutaan! Ini Fitur dan Spesifikasi Honda BeAT Street Terbaru 2025

BACA JUGA:Mengapa Honda Genio 2025 Jadi Skutik Paling Dicari? Ungkap Keunggulannya di Sini!

Dengan perbandingan dasar tersebut dapat dikatakan motor Honda Genio lebih unggul dan tangguh dalam menghadapi jalanan setiap hari. Sedangkan, motor honda Beat memiliki mesin yang lebih modern.

Kapasitas Mesin

Tidak hanya itu, pada konsumsi bahan bakar motor Honda Genio mencapai 59.1 kmpl dengan torsi maksimum 7500 rpm, RPM torsi maksimum sebesar 5500 rpm, dan kapasitas tangka sebesar 4,2 L.

Berbeda dengan motor honda beat yang memiliki konsumsi bahan bakar 60.6 kmpl, torsi maksimum 7500 rpm dan RPM torsi maksimum 6000 rpm, serta tangka bensin yang sama.

Kategori :