
BREBES, radartegal.com - Titik rawan macet di Brebes saat arus mudik Idul Fitri 2025, mulai dipetakan Satlantas Polres Brebes. Hal ini guna memastikan arus mudik tahun ini berjalan lancar.
Kaur Bin Ops (KBO) Satlantas Polres Brebes Iptu Dwi Utomo memprediksi, pada arus mudik 2025 mendatang, jalur tengah menuju selatan atau Banyumas akan dipadati oleh kendaraan, baik roda dua ataupun empat.
"Wilayah rawan macet di daerah simpang tiga setelah exit Tol Pejagan, simpang tiga ke arah selatan. Karena akan banyak mobil dan motor. Berbeda di Pantura yang didominasi pemudik pemotor," kata Dwi saat ditemui di Pos Pengamanan Arus Mudik Exit Tol Pejagan Brebes, Kamis 13 Maret 2025.
Menurutnya, berbagai upaya dalam menyambut arus mudik tahun ini sudah dilakukan Satlantas Polres Brebes.
BACA JUGA:Hari Keempat Pencarian, Bocah Tenggelam di Sungai Pemali Brebes Ditemukan Meninggal Dunia
BACA JUGA:Pantauan Dinkopumdag Brebes: Harga Sembako Ini Akan Stabil Hingga Lebaran Idul Fitri 2025
Salah satunya menyiapkan rekayasa arus lalu intas (lalin) yang diberlakukan saat kepadatan terus meningkat. Selain itu, menyiagakan petugas tim urai kemacetan.
Titik rawan macet dan rekayasa lalin di Brebes
Lebih lanjut, Dwi menguraikan, untuk rekayasa lalin, kendaraan pemudik dari arah utara atau Exit Tol Pejagan dialihkan ke jalur lingkar Ketanggungan-Bulakelor.
Kemudian di Bulakelor melalui simpang Flyover Dermoleng ke selatan dan masuk jalur tengah ke arah Klonengan, Prupuk.
Rekayasa lalu lintas di titik jni akan diberlakukan tentatif dan dimulai tanggal 23 Maret.
BACA JUGA:Korban Longsor di Brebes Terima Bantuan dari Pemkab
BACA JUGA:Update Longsor Galuhtimur Tonjong Brebes, Satu Orang Ditemukan Meninggal Karena Tertimbun
"Dermoleng rekayasa lalu lintas tentatif berlaku mulai tanggal 23 sampai melihat kondisi. Jalur lokal one way juga akan dilakukan apabila situasi arus lalu lintas luar biasa padatnya," katanya.
Dwi menyebut, untuk jalur Pantura, titik rawan kemacetan berada di Pasar Tumpah Bulakamba. Namun di titik ini, selain disiapkan posko, Satlantas Polres Brebes juga menyiapkan tim urai.
Di jalur ini, sebagian besar dilewati pemotor yang kemudian masuk ke Jalan Lingkar Utara (Jalingkut) Brebes-Tegal.