Program 100 Hari Kerja Bupati, 9.866 RT RW se Brebes Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Program 100 Hari Kerja Bupati, 9.866 RT RW se Brebes Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Sebanyak 9.866 Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) se Kabupaten Brebes menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. (Istimewa)--

BREBES, radartegal.com - Sebanyak 9.866 Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) se Kabupaten BREBES menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. Launching kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan RT RW dibuka langsung oleh Wakil Bupati BREBES Wurja, Senin 17 Maret 2025.

Dalam sambutannya, Wurja menyampaikan kalau kepesertaan RT dan RW pada BPJS Ketenagakerjaan ini merupakan salah satu dalam 100 hari program kerja Bupati dan Wakil Bupati Brebes.

"Tahun ini, seluruh RT dan RW di Kabupaten Brebes ikut dalam kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan," ujarnya.

Menurutnya, RT dan RW merupakan garda terdepan dalam menyampaikan program Pemerintah Daerah (Pemda) ataupun pemerintah desa. Sehingga, perlu perhatian khusus dalam menjalankan kinerjanya.

BACA JUGA: Kapolda Jateng Luncurkan Program Valet Ride untuk Pemudik Sepeda Motor, Gratis dari Brebes ke Semarang

BACA JUGA: Pastikan Tepat Sasaran, Dinperwaskim Brebes Verval Penerima Manfaat RTLH

Selain membahas terkait kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan terhadap RT dan RW, Wakil Bupati Brebes Wurja juga memastikan kalau Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Kepala Desa (Kades) dan perangkat desa cair 100 persen. 

"Begitu juga untuk honor RT dan RW sudah bisa dicairkan dan kemudian dibagikan ke ketua RT dan RW. Untuk besarannya sendiri ketua RT dan RW mendapatkan Rp700 ribu per orang," terangnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermades) Kabupaten Brebes Subagyo menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan wujud dalam menyukseskan program 100 hari kerja bupati.

"Bupati menginisiasi kalau ketua RT dan RW sebagai ujung tombak, sehingga lewat program kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan ini harapannya ke depan kinerja RT lebih maksimal," ujarnya.

BACA JUGA: Aksinya Terekam CCTV, Maling Uang Rp24 Juta di Warung Klontong di Brebes Ditangkap Polisi

BACA JUGA: Pemkab Brebes Siapkan 4 Bus Mudik Gratis Lebaran 2025 Bagi Warganya di Jakarta

Terpisah Ariya Dwi Rendra Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Brebes menyampaikan, dalam BPJS Ketenagakerjaan, RT dan RW ini mengikuti dua program. Yakni, jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: