AZ Mutaqin Dilantik Sebagai PAW Anggota DPRD Brebes

Rabu 06-11-2024,20:40 WIB
Reporter : Dedi Sulastro
Editor : Teguh Mujiarto

BREBES, radartegal.com - A.Z Mutaqin, politisi partai Gerindra resmi dilantik menjadi Pergantian Antar Waktu (PAW) DPRD Kabupaten Brebes. Hal itu usai dirinya dilantik sebagai PAW Anggota DPRD Brebes, Rabu 6 November 2024. Dia dilantik menjadi anggota DPRD Brebes periode 2024-2029 melalui Penggantian Antar Waktu (PAW).

Pada legislatif bulan Februari 2024 lalu, kyai Mutaqin memperoleh 753 suara di daerah pemilihan (Dapil) III (Bantarkawung, Salem, Larangan). Dirinya dilantik usai anggota DPRD Brebes terpilih sebelumnya yakni Wirja maju di Pilkada Brebes sebagai Calon Wakil Bupati Brebes.

Kyai Mutaqin, dilantik sebagai anggota DPRD PAW menggantikan Wurja yang saat itu memperoleh 9.793 suara. Wurja mengundurkan diri untuk maju sebagai calon wakil bupati Brebes pada Pilkada lalu.

Menurut Plt. Sekretaris DPRD Brebes, Corina, A.Z. Mutaqin merupakan peraih suara terbanyak kedua dari Partai Gerindra di daerah pemilihan (Dapil) 3 yang meliputi Kecamatan Larangan, Bantarkawung, dan Salem pada Pemilihan Legislatif (Pileg) Februari 2024. 

BACA JUGA: Lengkap, Akhirnya Pimpinan DPRD Brebes dari Fraksi Gerindra Dilantik

BACA JUGA: 49 Anggota DPRD Brebes Ikut Orientasi di Semarang

"Sesuai aturan KPU, Mutaqin berhak menggantikan Wurja yang mengundurkan diri," ujarnya.

Diketahui, kyai Mutaqin merupakan warga kelahiran Brebes. Dalam karirnya, ia pernah menjadi Kapala Desa Banjarsari, Kecamatan Bantarkawung. Selain itu, kyai Mutaqin juga merupakan pengasuh sekaligus pengurus Ponpes Hidayatusshibyan Banjarsari.

Sebelumnya diberitakan, DPRD Brebes juga menggelar pelantikan pimpinan DPRD susulan. Heru Irawanto akhirnya resmi dilantik mejadi Pimpinan DPRD Kabupaten Brebes dari Fraksi Partai Gerindra, Rabu 6 November 2024. Heru menyusul tiga pimpinan lainnya yang sudah dilantik terlebih dahulu.

Prosesi pelantikan Heru Irawanto dilakukan pihak Pengadilan Negeri Brebes, setelah sebelumnya tiga pimpinan lainnya Ketua DPRD Brebes Mohamad Taufik dan dua pimpinan lainnya, Mohammad Iqbal Tanjung dan Teguh Wahid Turmudi, dilantik pada Senin 21 Oktober lalu.

BACA JUGA: Jadi Pimpinan DPRD Brebes, Heru Ajak Fraksi Gerindra untuk Hal Ini

BACA JUGA: Pimpinan DPRD Brebes Resmi Dilantik, Dua Wakil Ketua Diisi Wajah Baru

Usai pelantikan, Wakil Ketua DPRD Brebes Heru Irawanto mengatakan, akan menjalin komunikasi yang baik dengan pimpinan dewan lainnya, termasuk dengan 46 anggota DPRD Brebes lainnya.

"Tentunya komunikasi akan dilakukan dengan baik, termasuk menggelar rapat internal, para anggota dewan lainnya, khususnya rekan-rekan dari Fraksi Gerindra," ungkapnya usai pelantikan.

Dia berharap, kekompakan yang sudah lama terjalin dapat terus dijaga dan ditingkatkan. Terutama dalam kinerjanya sebagai wakil rakyat bisa bekerja dengan baik untuk masyarakat di Kabupaten Brebes. 

Kategori :