Ada Inpres, Jalan di Brebes Bakal Diperbaiki dengan Anggaran Rp50 Miliar
Melalui Inpras Jalan Daerah, jalan ruas di Kecamatan Losari akan diperbaiki tahun ini.(istimewa)--
BREBES, radartegal.com - Melalui Inpras Jalan Daerah, jalan ruas di Kecamatan Losari akan diperbaiki tahun ini. Salah satu ruas jalan yang bakal diperbaiki yakni di wilayah Desa Prapag Lor dan Desa Prapag Kidul, Kecamatan Losari.
Kepala Desa Prapag Lor Fakhruddin Andes Raka mengaku senang jika perbaikan jalan tersebut bisa terealisasi. Sebab, masyarakat sudah menantikan terkait perbaikan ruas jalan yang rusak dan terendam banjir rob itu.
"Kemarin pemerintah desa juga sudah ikut sosialisasi terkait rencana perbaikan jalan tersebut. Sebagai pemerintah desa, kami menyambut baik dengan rencana perbaikan itu dan semoga bisa secepatnya terealisasi," ucapnya.
Hal senada juga disampaikan Kades Prapag Kidul Ela Sugiarto. Diakuinya, adanya wacana perbaikan itu sangat membantu untuk aktivitas warga dalam membantu perekonomian. Karna selama ini kalau air pasang jalan tergenang air dan tidak bisa beraktivitas dengan maksimal.
BACA JUGA: Tahun 2026, Pemkab Brebes Terima 2 Paket Koridor Inpres Jalan Daerah Senilai Rp50 Miliar
BACA JUGA: Jelang HUT Brebes, Pemkab Brebes Bagikan KIA di LKSA
"Saya ucapakan bayak terima kasih kepada pemerintah pusat dan pemerintah Kabupaten Brebes yang sudah menempatkan pembangunan di wilayah Kecamatan Losari dan khususnya desa kami Prapag Kidul," ucapnya.
Sebelumnya diberitakan, ada dua paket Koridor Instruksi Presiden (Inpres) jalan daerah diterima Pemkab Brebes di 2026 ini. Total nilai dari dua koridor Inpres jalan daerah itu mencapai Rp50 miliar.
Sekedar informasi, kegiatan tersebut tidak lain dalam upaya peningkatan konektivitas dan kualitas infrastruktur jalan di wilayah Brebes. Dua paket koridor Inpres jalan daerah itu tersebar di dua kecamatan, yakni Kecamatan Losari dan Kecamatan Banjarharjo.
Paket koridor pertama yakni perbaikan ruas Jalan Losari–Prapag Lor, Jalan Prapag Kidul–TPI, Desa Prapag Kidul, Kecamatan Losari. Serta Jalan Losari–Bojongsari dengan total nilai anggaran Rp24,5 miliar.
BACA JUGA: Pemkab Brebes Didesak Lakukan Verifikasi Honorer Non Database
BACA JUGA: Pemkab Brebes Selter Isi Kekosongan 9 JPT Pratama
Sementara paket kedua yakni ruas Jalan Bojongsari, Kecamatan Losari–Cikakak, Kecamatan Banjarharjo dan Jalan Cikakak–Kobokan, Kecamatan Banjarharjo dengan nilai Rp25,5 miliar.
"Jadi dua paket koridor Inpres ini totalnya mencapai Rp50 miliar," ungkap Kepala Bidang (Kabid) Perencanaan dan Pengendalian (Randal) Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Brebes saat ini dijabat oleh M. Adhika Pramuditya, Rabu 7 Januari 2025.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


