radartegal.com - Apa saja rekomendasi mobil keluarga Daihatsu murah 2024? Daihatsu kembali menunjukkan dominasinya di segmen mobil keluarga terjangkau pada tahun 2024, menawarkan berbagai pilihan kendaraan yang cocok untuk kebutuhan masyarakat Indonesia.
Dengan harga yang ramah di kantong, mobil keluarga Daihatsu murah seperti Daihatsu Sigra, Xenia, Luxio, dan Gran Max Mini Bus hadir dengan fitur kenyamanan dan keamanan yang cukup lengkap.
Setiap model mobil keluarga Daihatsu murah dirancang untuk memenuhi kebutuhan mobilitas keluarga, mulai dari yang ekonomis hingga yang multifungsi, tanpa mengabaikan kualitas dan daya tahan.
Tidak hanya itu, jaringan servis yang luas serta biaya perawatan yang terjangkau menjadikan Daihatsu sebagai pilihan yang semakin diminati oleh banyak keluarga.
BACA JUGA: Mobil Daihatsu Sigra Tersendat atau Brebet? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
BACA JUGA: Daihatsu Ayla Terbaru 2024, Mobil LCGC Terbaik dengan Konsumsi Bahan Bakar Paling Irit di Kelasnya
Daftar mobil keluarga Daihatsu murah
1. Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra ini jadi salah satu pilihan yang banyak dilirik buat keluarga kecil. Harganya mulai dari Rp139 juta hingga Rp182,6 juta, bikin Sigra menjadi salah satu mobil keluarga paling terjangkau di kelasnya.
Mobil ini bisa menampung hingga 7 orang, jadi kalau kamu punya anak lebih dari dua, nggak perlu pusing soal ruang di dalam mobil.
Yang lebih keren lagi, mesin mobil ini dikenal irit bahan bakar, cocok banget buat kamu yang sering bepergian tapi pengen tetap hemat bensin.
Kalau kita lihat dari segi desain, Sigra tampil cukup modern dan nggak malu-maluin kalau dibawa ke acara keluarga.
BACA JUGA: SUV Termurah dan Terlaris Daihatsu, Daihatsu Sigra Lebih Murah dari LCGC Tapi Speknya Premium
BACA JUGA: Gak Lebih dari 100 Juta! Daihatsu Ayla 2013 Bekas Masih Layak Dipinang untuk Bepergian
Bagian interiornya juga cukup fungsional, meski mungkin kamu nggak akan nemu fitur-fitur super canggih kayak di mobil premium.
Tapi, buat harganya yang relatif murah, Sigra ini sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan mobilitas keluarga sehari-hari.