Aura Mistis Pabrik Texin Tegal, Jadi Sumber Cerita Menakutkan di Tengah Masyarakat

Minggu 21-07-2024,17:29 WIB
Reporter : Raihanaisya Jasmine Pangestika
Editor : Teguh Mujiarto

TEGAL, radartegal.id - Tegal, sebuah kota yang dikenal dengan berbagai macam keunikan budayanya. Juga menyimpan cerita misteri yang tak kalah menarik dan menggugah rasa ingin tahu.

Di antara berbagai tempat yang memiliki kisah menarik, Pabrik Tekstil Texin sering menjadi topik perbincangan yang tidak ada habisnya. Terletak di wilayah Kelurahan Dampyak Kabupaten Tegal, pabrik ini tidak hanya terkenal karena kejayaannya di masa lalu.

Dahulu, lokasi ini sebagai salah satu pusat industri tekstil terbesar, hingga kemudian kolaps hingga kemudian dinyatakan ditutup. Kini, lokasi itu menyimpan cerita-cerita seram yang menyelimutinya.

Menjadikannya objek daya tarik bagi para pencinta misteri dan cerita horor. Nah, penasaran dengan kisah mistis apa saja yang terjadi di lokasi itu, ada baiknya simak artikel berikut ini. 


Pintu gerbang pagar Pabrik Texin Tegal di Jalan Pala Raya No.1 Kelurahan Dampyak Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal.-Adi Mulyadi-

BACA JUGA: Kilas Sejarah Pabrik Texin Tegal, Perusahaan Tekstil Tersohor Pada Masanya

BACA JUGA: Kumpulan Tempat Angker di Tegal yang Menantang Nyali, Simpan Kisah Misteri yang Belum Terpecahkan

Sejarah Singkat Pabrik Texin

Texin, atau Textil Indonesia, terletak di Jalan Pala Raya, Mejasem, Tegal. Pabrik tekstil ini memiliki sejarah yang cukup panjang, berdiri sejak tahun 1936 dengan nama asli NV Java Textiel Maatschappij (JTM).

Texin pernah berjaya dan menjadi salah satu pabrik tekstil terbesar di Indonesia, bahkan hingga Asia Tenggara. Tepat di depan pabrik ini, terdapat deretan perumahan dinas yang kini sudah tidak berpenghuni lagi dan terkesan tidak terawat.

Pabrik Tekstil Texin didirikan pada awal abad ke-20 dan segera menjadi salah satu pabrik tekstil terbesar di Tegal. Pada masa kejayaannya, pabrik ini mempekerjakan ratusan pekerja.

Pabrik itu memproduksi berbagai jenis kain berkualitas tinggi yang dipasarkan hingga ke berbagai daerah di Indonesia. Namun, seiring berjalannya waktu, pabrik ini mengalami penurunan produksi dan akhirnya ditutup pada akhir tahun 1990-an.

BACA JUGA: 5 Tempat Paling Angker di Tegal yang Wajib Kamu Ketahui, Berani Sendirian di Sini?

BACA JUGA: Kisah Mistis Jalan Lingkar Pemalang, Konon Ada Sosok Perempuan Cantik Hingga Kakek Tua

Sejak itu, bangunan pabrik dibiarkan terbengkalai dan menjadi sumber berbagai cerita mistis yang beredar di masyarakat. Tak sedikit yang sering mengalami gangguan saat berada atau melintas di lokasi tersebut. 

Cerita-Cerita Seram di Sekitar Pabrik

Sejak pabrik ini ditutup, banyak cerita seram yang beredar di kalangan warga sekitar. Di antaranya penampakan hantu pekerja pabrik, suara-suara aneh yang terdengar dari dalam bangunan, dan kejadian-kejadian misterius lainnya.

Salah satu cerita yang paling terkenal adalah tentang penampakan seorang wanita berpakaian putih yang sering terlihat di sekitar area pabrik pada malam hari. Menurut cerita, wanita ini adalah arwah dari seorang pekerja pabrik yang meninggal secara tragis di tempat tersebut.

Beberapa warga mengaku pernah melihat sosok ini berjalan di sekitar pabrik. Bahkan, konon ada yang mendengar suara tangisannya di malam hari.

Kategori :